Beranda Bolsel Bupati Bolsel Iskandar Kamaru Ingatkan BPD Awasi Pembangunan di Desa  

Bupati Bolsel Iskandar Kamaru Ingatkan BPD Awasi Pembangunan di Desa  

446
0

Kotamobaguonline.com, BOLSEL – Bupati kabupaten Bolsel Haji Iskandar Kamaru menegaskan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Kepala Desa harus dapat bersama-sama membangun desanya masing-masing.

Harus bersama-sama membangun desa, mengingat sinergitas itu penting. BPD juga wajib mengontrol jalannya roda pemerintahan di desa,”. dikatakan Bupati Bolsel saat hadir dalam pelantikan 60 anggota BPD se- Kecamatan Pinolosian Timur, di Desa Dumagin Belum lama ini.

Ia menjelaskan BPD Silahkan berikan kritik bila pembangunan tak sesuai dengan apa yang diperlukan masyarakar di desa.

” Intinya harus bersinergi untuk kepentingan warga di desa,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan BPD dan pemerintah desa dapat mendorong UMKM dalam rangkah pemberdayaan SDM.

“Dorong hasil-hasil UMKM, supaya ada nilai ekonomi yang dirasakan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Ia pun menaruh harapan besar bagi anggota BPD yang baru saja dilantik.

“Kalian adalah representasi dari masyarakat. Jadi harus utamakan kepentingan rakyat,” tegasnya.

Diketahui, pelantikan 60 BPD ini, dilakukan oleh Camat Pinolosian Timur Arfan Jafar.

Artikulli paraprakWali Kota Serahkan SPPDT Dan PBB-P2 Ke Masyarakat
Artikulli tjetërCemburu Istri Berboncengan Dengan Pria Lain Suami Hadiahi Bogem Di Wajah Istri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.