Beranda Berita Utama Portal Parkir Otomatis RSUD Kotamobagu Dalam Proses Pengiriman

Portal Parkir Otomatis RSUD Kotamobagu Dalam Proses Pengiriman

333
0
Dishub Sediakan Portal Parkir di RSUD Kotamobagu
Sugiarto Yunus, Sekretari Dishub Pemkot Kota Kotamobagu.

Kotamobaguonline.com, KOTAMOBAGU — Portal Parkir Otomatis yang rencananya akan dipasang di jalan masuk Rumah Sakit  Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu, saat ini sedang menunggu proses pengiriman.

Demikian diungkapkan, Kepala Dishub Pemkot Kotamobagu, Nazli Paputungan SE, melalui, Sekretaris Dishub, Sugiarto Yunus, Jumat (17/11/2017).

“Insya Allah, Senin pekan depan akan dikirim dari Yogyakarta menuju Kotamobagu,” terang Sugiarto.

Dia juga mengatakan, dimana masa kontrak pemasangan portal parkir otomatis, hingga 20 Desember mendatang. “Jadi Desember ini sudah harus terpasang,” ucapnya.

Lanjut Sugiarto, untuk tarifnya disesuaikan dengan Peraturan Daerah (Perda), penarikan retribusi saat ini.

“Untuk tarif sekali masuk yakni, Bentor Rp 300, Motor Rp 500, Pic Up Rp 700, Mini Bus Rp 1000 dan Mobil Barang Rp 1500,” paparnya.

(kifly koto)

 

 

Artikulli paraprakKadishub KK dan Kapolres Bolmong Tandatangani MoU Pengguna Jalan
Artikulli tjetërKPU KK Ajak Masyarakat Kunjungi “Baloi Pololiboan”

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.