Beranda Berita Utama Seleksi Paskibraka Kotamobagu Dimulai

Seleksi Paskibraka Kotamobagu Dimulai

264
0

Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU— Walikota Kotamobagu, Ir. Hj. Tatong Bara, menghimbau kepada seluruh peserta seleksi calon anggota Paskibraka Kota Kotamobagu Tahun 2021, untuk selalu menjaga kesehatan serta mengikuti seluruh tahapan seleksi dengan sebaik – baiknya.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Kotamobagu dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kotamobagu, Ir. Sande Dodo, MT, pada saat membuka kegiatan Seleksi Tahap II Calon Anggota Paskibraka Tingkat Kota Kotamobagu, yang dilaksanakan di Lapangan Boki Hontinimbang Kotamobagu, Kamis (08/04/2021) kemarin.

“Saya sangat mengharapkan agar seluruh peserta yang mengikuti pelaksanaan kegiatan tahapan seleksi calon anggota paskibraka untuk mengikuti seluruh tahapan seleksi ini dengan sebaik – baiknya, penuh disiplin, serta yang tidak kalah pentingnya adalah selalu menjaga kesehatan, selama mengikuti tahapan seleksi calon Paskibraka tingkat Kota Kotamobagu Tahun 2021,” harap Walikota.

Dikatakannya lagi, untuk menjadi anggota Paskibraka, tidak saja hanya memiliki Integritas, serta kepribadian yang baik, namun juga harus memiliki mental yang kokoh, semangat pantang menyerah, serta harus memiliki jiwa Nasionalisme, sehingga diharapkan selama mengikuti tahapan seleksi, seluruh peserta dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya.

“Ingatlah bahwa, kalian adalah putra – putri terbaik yang mewakili teman – teman dan sekolah kalian, sehingga tunjukkanlah seluruh kemampuan yang dimiliki selama mengikuti seleksi calon anggota Paskibraka ini,” ujarnya.

Kegiatan pembukaan Seleksi Tahap II yang diikuti 104 peserta Calon Anggota Paskibraka Tingkat Kota Kotamobagu Tahun 2021 tersebut, juga dihadiri Asisten II Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, Sitti Rafiqah Bora, SE, Asisten III Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, Adnan, S.Sos, M.Si, serta sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu. (*)

Artikulli paraprakDisdagkop-UKM Sidak Ketersediaan Bapok Jelang Ramadan
Artikulli tjetërLomba IGA 2021 Masuk Penilaian Cek Lapangan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.