Beranda Berita Utama Pjs Wali Kota Irup Hut Satopl PP, linmas dan Damkar

Pjs Wali Kota Irup Hut Satopl PP, linmas dan Damkar

340
0
Pjs Wali Kota Irup Hut Satopl PP, linmas dan Damkar
Pjs Wali Kota, Muhammad Rudi Mokoginta, saat menjadi Irup Hut Satopl PP, linmas dan Damkar

Kotamobaguonline.com, KOTAMOBAGU – Pjs Wali Kota Kotamobagu, Muhammad Rudi Mokoginta, menjadi Inspektur Upacara (Irup) Hari Ulang Tahun (Hut) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ke 68, Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) ke 56, dan Pemadam Kebakaran (Damkar) ke 59, bertempat di lapangan Boki Hotinimbang, Kota Kotamobagu.

Dalam kesempatan itu, Pjs Wali Kota membacakan sambutan Mentri Dalam Negeri (Mendagri) yang mengucapkan, Selamat hari jadi, serta apresiasi yang tinggi kepada Satpol PP, Linmas, dan Damkar yang telah memberikan pelayanan selama ini.

“Selamat kepada semua anggota Satpol Pp, Linmas dan Damkar yang ada di seluruh pelosok Indonesia, dimana pun kalian berada. Sekaligus terima kasih, atas dedikasi dan loyalitas selama ini sebagai abdi masyarakat, dan abdi negara,” katanya, Senin (19/03/2018).

Pjs Walikota mengatakan, ada yang spesial dengan perayaan ini. Mengingat, ini bersamaan dengan tahapan penyelenggaraan pemilihan Walikota.

“Bersamaan dengan pelaksanaan tahapan Pemilihan Walikota (Pilwako) di Kotamobagu. Sehingganya, saya berharap agar kedepan, kesatuan ini bisa menjadi elemen terdepan dalam menyukseskan pilkada yang aman dan damai,” jelasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Satpol-PP, Linmas, dan Damkar Kotamobagu, Dolly Zul Hadji kepada awak media mengatakan, saat ini sebagai elemen yang bertugas pada urusan wajib, tentunya tidak bisa dikesampingkan.“Urusan wajib, tidak bisa dianaktirikan dengan urusan pilihan, termasuk dalam hal penganggaran, untuk pelatihan. Harus diakui sekarang dari segi anggaran memang kita masih lemah,” ujarnya.

Dirinya berharap, pihaknya bisa menjadi garda terdepan dalam mensukseskan Pilwako.

“Sesuai dengan amanat Undang-Undang, menjadi tugas tentunya untuk mensukseskan pemilihan, agar tetap berlangsung aman dan kondusif,” pungkasnya.

Diketahui, saat ini anggota Satpol-PP berjumlah 150, dan Damkar berjumlah 300 personil.

(*/kifly koto)

Artikulli paraprakTerkait Laporan yang Masuk, KPU KK Warning PPK dan PPS
Artikulli tjetërPemerintah Desa Pyowa Besar II Kembangkan Wisata Air Terjun Boliagonan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.