Beranda Advertorial Wawali Tutup Kegiatan PKKBM IAIK

Wawali Tutup Kegiatan PKKBM IAIK

358
0

Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU – Wakil Walikota (Wawali) Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH, menghadiri acara penutupan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKBM) Intitut Agama Islam Kotamobagu (IAIK) tahun akademi 2020/2021. Sabtu (29/08/2020) kemarin.

Dalam sambutan, Wawali berharap agar para mahasiswa baru untuk meningkatkan kwalitas ilmu demi pembangunan daerah.

“Selain meningkatkan kualitas juga terus selalu mengembangkan diri, sehingga pada waktunya nanti akan dapat menjadi pilar utama dan penopang kemajuan daerah,” kata Nayodo.

Lebih lanjut dikatakan Wawali, dalam menghadapi era globalisasi dan otonomi daerah maka perlunya generasi muda khususnya para mahasiswa Untuk bersama menghadapi gelombang perubahan daerah.

“Untuk itu ketersedian akan sumber daya manusia yang handal dan profesional, merupakan sebuah harga mutlak khususnya dalam mendukung pembangunan di daerah,” jelas Nayodo.

Ia juga menambahkan, untuk membangun daerah maka perlunya meningkatkan dunia pendidikan dengan mengedepankan kompetensi civitas akademika sebab hal demikian sangat diperlukan dalam Pemerintahan, Kemasyarakatan, maupun pembangunan daerah

“Sebab, civitas akademika merupakan bagian penting dari generasi bangsa yang diharapkan mampu mengubah suatu daerah dan bangsa menjadi lebih baik, adil, makmur dan sejahtera. Karena itu, salah satu ciri daerah yang maju adalah ada Perguruan Tinggi yang mampu melahirkan orang – orang hebat, yang dapat meningkatkan wibawa daerah dan Perguruan Tinggi juga merupakan sebuah investasi jangka panjang,” tukas Nayodo.

 

Artikulli paraprakPengrajin Tempurung Mongkonai Ciptakan Karya Yang Indah
Artikulli tjetërKUNJUNGAN KERJA PENGAWAS CABANG DINAS PENDIDIKAN PROPINSI KOTAMOBAGU DAN BOLTIM

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.