Beranda Berita Utama Rumah Sablon R’MEDIA Utamakan Kwalitas Yang Sempurna

Rumah Sablon R’MEDIA Utamakan Kwalitas Yang Sempurna

516
0

Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU – Menggeluti usaha rumah sablon kaos T’Shirt dan pakaian lainya masih menjanjikan bagi pelaku usaha dibidang ini. Keuntungannya pun terbilang besar dan bisa menambah penghasilan rumah.

Dengan motif sablon untuk kaos masyarakat dapat menentukan corak gambar dan tulisan yang disukai atau dinikmati. Bahkan trend untuk kalangan muda sangat menyukai sablon kaos.

Usaha rumah Sablon di Kota Kotamobagu, saat ini sangat berkembang pesat. Bahkan beberapa usaha ini meski terbilang ada yang menggunakan mesin manual ataupun digital, namun orderan kaos sablon sangat banyak.

Salah satu usaha rumah sablon ini adalah R’ Media dengan sistim digital yang beralamatkan Jalan Paloko Kinalang, Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur. Terlihat sangat ramai dari pelanggan. Bahkan dengan kaya akan motif dan desain yang bagus menjadikan usaha ini sangat ramai dikunjungi.

Soal harga jangan ditanya, karena di R’ Media lebih mengutamakan kwalitas serta mode ketimbang harga. Bahkan masyarakat dapat pelayanan yang paling murah di tempat ini. Untuk hasilnya pun sangat bagus karena dikerjakan para profesional.

“Pada dasarnya usaha sablon ini sangat berhubungan erat dengan usaha konveksi, nah, kami melihat kebutuhan masyarakat di dunia fashion cukup besar sehingga kami berusaha membuka peluang bisnis sablon kaos digital di Kotamobagu. Sebenarnya target usaha sablon ini memiliki konsumen yang tidak terbatas. Namun didominasi oleh kaum milenial. Tapi juga kalangan dewasa memilih sablon dari pada beli kaos jadi di toko,” ujar Owner R’ Media, Orin Lolombulan.

Sementara, manager R’ Media, Uthu Soetadji mengakui untuk orderan dalam sehari mereka bisa menembus 100 helai kaos yang di sablon.

“Kadang di bawah 100 lembar kaos, ada juga lebih dari itu. Tidak menentu, tapi sudah melebihi dari omzet yang kita targetkan. Lumayan lah, baru sebulan dibuka sudah bisa balik modal,” jelasnya.

Ia pun mengungkapkan soal kendala yang dihadapi yakni mulai dari kehabisan stok kaos hingga adanya kerusakan peralatan dan permintaan desain mode dari motif yang disukai pelanggan.

“Hingga saat ini, kendalanya sih cuman desian aja. Karena desinnya ditentukan oleh konsumen. Tapi bukan tidak bisa dilayani tapi mungkin memakan waktu yang lebih lama, dibandingkan dengan desain yang sederhana, itu hanya dikerjakan hanya dengan menghitung jam saja. Kalau desain rumit, yah, bisa sampai sehari dibikinnya. Intinya kami mengutamakan kepuasan konsumen. Hanya dengan Rp120 ribu, sudah bisa mencetak kaos dengan desain yang disukai dan kwalitas top punya,” tutupnya.

 

 

Artikulli paraprakKayu Gaharu, Peluang Bisnis yang Menjanjikan
Artikulli tjetërJika Ada Tempat Usaha Menggangu Kenyamanan Masyarakat Laporkan Disini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.