Beranda Bolmong Tempat Wisata Mulai Ramai, Disparbud Bolmong Terapkan Protokol Kesehatan Covid-19

Tempat Wisata Mulai Ramai, Disparbud Bolmong Terapkan Protokol Kesehatan Covid-19

396
0

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Meski masih dalam suasana pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), sejumlah tempat wisata di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) kembali ramai dikunjungi.

Mulai dari tempat wisata tepi pantai maupun air panas yang ada di desa bakan, mulai di kunjungi oleh wisatawan lokal maupun dari luar daerah pada setiap hari libur.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Bolmong, Ulfa Paputungan melalui Kepala Bidang Pemasaran dan Pengembangan Kelembagaan Kepariwisataan, Alfina Sumenda mengimbau agar para pengunjung destinasi wisata yang ada di wilayah Bolmong, tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Bagi para wisatawan diharapkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 saat mengunjungi destinasi wisata di Bolmong,” ucapnya, Senin (10/08/2020).

Alfina menjelaskan, ramainya kunjungan di sejumlah destinasi wisata tersebut dikarenakan adanya penetapan adaptasi kebiasaan baru di masa pandemi Covid-19 oleh Pemerintah Pusat.

“Ya, dengan adanya penetapan itu, penerapan protokol kesehatan bagi pengunjung dan pengelola di tempat wisata kami jalankan, seperti tempat wisata air panas Bakan, jumlah pengunjung yang masuk ke kolam dibatasi dan menjaga jarak,” jelasnya.

“Selain itu, pengunjung juga diwajibkan mengecek suhu tubuh dan mencuci tangan sebelum diizinkan masuk,” tambahnya. (Jr)

Artikulli paraprakNayodo Buka Kegiatan Ujian Sertifikasi Bagi Tenaga Kontruksi
Artikulli tjetërIni Besaran Jumlah Gaji Ke-13 ASN Bolmong

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.