Beranda Bolmong Tahun 2021 Seluruh Perangkat Desa dan Linmas di Cover Asuransi Kesehatan

Tahun 2021 Seluruh Perangkat Desa dan Linmas di Cover Asuransi Kesehatan

344
0

Kotamobaguonline.com, BOLMOMG – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow telah mengusulkan agar seluruh Sangadi, Perangkat Desa dan Linmas yang tersebar di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) khusunya yang ada di Kabupaten Bolmong dapat di cover dengan asuransi.

Hal itu, diusulkan atau disampaikan Bupati Yasti kepada Gubernur Sulut Olly Dondokambey sebelum mengambil cuti maju sebagai salah satu calon Gubernur Sulut periode 2020-2025.

“Ya, saya mengusulkan itu kepada bapak Olly Dondokambey, sebelum beliau cuti dari jabatan Gubernur Sulut,” ucap Bupati usai menyerahkan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap IV di Desa Tiberias, Kecamatan Poigar.

Bupati menjelaskan, asuransi yang diusulkan yakni terkait BPJS ketenagakerjaan dan BPJS kesehatan yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Sulut.

“Saya sudah hitung se-Sulut per tahun tidak lebih dari Rp 45 miliar dan Pak Gubernur pun menyetujui itu. Jadi mulai tahun depan seluruh perangkat mulai dari kepala desa, BPD hingga Linmas se-Sulut akan diasuransikan,” jelasnya.

Dirinya berharap, dengan adanya asuransi tersebut, para perangkat desa yang mengalami sakit atau kecelakaan dalam melaksanakan tugas sudah tercover dengan asuransi kesehatan. (Jr)

Artikulli paraprakPresentase Data Angka Kehamilan di Bolmong Menurun
Artikulli tjetër5 Tips Membuka Usaha Sembako Untuk Para Pemula

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.