Beranda Bolmong Seleksi JPT Pratama, Prioritaskan ASN Bolmong

Seleksi JPT Pratama, Prioritaskan ASN Bolmong

304
0

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Sedikitnya, ada tujuh jabatan eselon II yang akan kembali di lelang dalam seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama, oleh Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bolmong dalam waktu dekat ini.

Menerut, Kepala BKPP Bolmong Umarudin Amba, untuk pelaksanaan seleksi JPT Pratama, pihaknya masih akan berkordinasi dengan pihak Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

“Kordinasi ini dalam rangka meminta rekomendasi dari KASN, terkait pelaksanaan seleksi JPT Pratama di lingkup Pemkab Bolmong,” ucapnya. Selasa (28/01/2020).

Lanjut Umarudin Amba, disamping menunggu rekomendasi dari KASN, pihaknya telah merencankan pembukaan seleksi JPT Pratama pada bulan februari 2020 mendatang.

“Jadwal pelaksanaan ini, tetap menunggu rekomendasi dari KASN terlebi dahulu, adapun tujuh jabatan yang akan dilelang tersebut yakni, jabatan Asisten I, Asisten II, Kepala Dinas Kesehatan, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Dinas Peridustrian dan Perdagangan, Kepala Badan Kesbangpol dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Alam Daerah (BPBD) Bolmong,” jelas Amba.

Untuk itu, Umarudin Amba berharap, agar para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada dilingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong, nantinya dapat mendaftar atau mengikuti proses seleksi JPT Pratama ini.

“Seleksi ini terbuka untuk ASN yang ada di lingkup Pemkab Bolmong, tentunya yang telah memenuhi syarat, sebab seleksi (JPT) Pratama ini merupakan wadah untuk menunjukkan seluruh kompetensi dan wawasan yang dimiliki oleh setiap ASN yang ada di Bolmong, terlebih saat ini pelaksanaan seleksi juga, sudah lebih terbuka karena langsung bisa diakses secara online,” bebernya.

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Diklat dan Pengembangan Aparatur, BKPP Bolmong, Ahmad Ijabu menuturkan, bahwa tahapan penyusunan nilai standar kompentesi seleksi JPT Pratama di lingkup Pemkab Bolmong sudah rampung.

“Dan saat ini, tinggal menunggu surat rekomandasi yang akan ditadatangani oleh Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow untuk dikirim ke KASN,” ucap Ijabu.

Dirinya mejelaskan, lelang jabatan saat ini, diprioritaskan hanya untuk ASN yang ada di lingkup Pemkab Bolmong, tetapi akan melihat perkembangan selanjutnya.

“Kami terus berkordinasi dengan pimpinan dalam hal ini Bupati Bolmong, terkait lelang jabatan ini, apakah terbuka untuk umum atau tidak, tetapi sementara ini kami masih memprioritaskan untuk ASN Bolmong,” tutur Ijabu. (Jr)

Artikulli paraprakSanksi Tegas Menanti Jika Ada ASN Pemkot “Bahugel”
Artikulli tjetërIni Peraturan Yang di Bahas Dalam Workshop Kode Etik BPK

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.