Beranda Bolmong DKP Bolmong Siap Salurkan Bantuan Sembako Tahap III

DKP Bolmong Siap Salurkan Bantuan Sembako Tahap III

322
0
Kepala DKP Bolmong I Nyoman Sukra Pantau Persiapan Beras Premium Untuk Bantuan Sosial APBD
Kepala DKP Bolmong I Nyoman Sukra Pantau Persiapan Beras Premium Untuk Bantuan Sosial APBD

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Bantuan paket sembako tahap III untuk masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow yang terdampak Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), akan segera disalurkan pekan ini.

Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Bolmong I Nyoman Sukra. Untuk DKP, periapan beras sudah cukup dan juga sudah di periksa oleh Tim APIP.

“Ya, kami sudah siap, tinggal menunggu waktu penyaluran,” ucapnya. Senin (29/06/2020).

Bahkan lanjutnya, sebagian beras sudah disalurkan di beberapa Kecamatan, hal itu dilakukan guna untuk mempermuda penyaluran jika sudah ada jadwal.

“Sudah lima Kecamatan yang kami salurkan, yakni Kecamatan Poigar, Kecamatan Bolaang Timur, Kecamatan Bolaang, Kecamatan Lolak dan Kecamatan Sang Tombolang. Kalau tidak ada kendala teknis, penyalurannya akan dimulai minggu ini,” bebernya.

Sukra pun memastikan belum ada perubahan penerima bantuan paket sembako. “Belum ada pengurangan atau ketambahan, total penerimanya masih tetap 8.370 KK,” tuturnya. (Jr)

Artikulli paraprak10 ASN Pemkot Kotamobagu Ikut Ujian
Artikulli tjetërSegera Dispora Bolmong Salurkan Bonus Atlet Perai Medali di Porprov Sulut

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.