Beranda Bolmong Disparbud Bolmong Optimis Capai Target PAD di Sektor Pariwisata

Disparbud Bolmong Optimis Capai Target PAD di Sektor Pariwisata

308
0
(Foto: Ilustrasi)
(Foto: Ilustrasi)

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Tatanan New Normal atau kehidupan baru di tengah pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), menjadi motivasi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) untuk kembali bekerja secara produktif demi megejar target Pendapatan Asli Daerah (PAD) di sektor Pariwisata.

Pasalnya, seluruh aktifitas tempat wisata di Bolmong baik yang dikelolah langsung Disparbud, semunya telah di tutup pada masa pembatasan sosial pandemi Covid-19) beberapa waktu lalu.

Meskipun, destinasi wisata di Bolmong yang di kelolah langsung Disparbaud hanya ada dua destinasi, yakni Pemandian Air Panas Bakan dan Pasir Putih Maelang. Kepala Disparbud Bolmong melalui Kepala Bidang Pemasaran dan Pengembangan Kelembagaan Kepariwisataan, Alfina Sumenda mengatakan pihaknya optimis bisa mencapai target PAD di sisa tahun 2020.

“Memang di masa pandemi sangat mempengaruhi target PAD, tapi kami optimis di sisa tahun berjalan bisa tercapai,” ucapnya. Rabu (08/07/2020).

Alfina menjelaskan, penutupan tempat wisata itu juga menyebabkan pengurangan target PAD di Disparbud Bolmong. Sesuai PAD yang ditetapkan pada tahun 2019 lalu ada di angka Rp 600 juta, tapi setelah di refocussing menjadi Rp 100 juta.

“Tahun 2019 kemarin, dua destinasi wisata tersebut, menyumbang PAD sebesar Rp 243 juta, sedangkan untuk tahun ini, bulan Januari hingga Maret sebelum ditutup, ada pemasukan sekitar 64 juta untuk PAD, artinya kita telah mencapai sekitar 60an persen dari target yang ditetapkan,” jelaasnya.

Saat ini, lanjutnya dua destinasi wisata tersebut dalam tahap pembersihan dan perbaikan, guna persiapan pembukaan kembali di era New Normal.

“Ya, ada perbaikan sejumlah fasilitas yang ada, seperti perbaikan kolam anak di pemandian Air Panas Bakan, setelah proses itu selesai, kemudian akan di buka dengan menerapkan protokol kesehatan, kemungkinan sabtu ini sudah dibuka kembali,” bebernya. (Jr)

Artikulli paraprakYasti: Bolmong Sudah Siap Jadi Kawasan Industri Mongondow
Artikulli tjetërEmpat Orang Pasien Covid-19 Telah Sembuh Di Kota Kotamobagu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.