Beranda Berita Utama Investor Asal Bengkulu Bakal Berinvestasi Perumahan di Kotamobagu

Investor Asal Bengkulu Bakal Berinvestasi Perumahan di Kotamobagu

383
0
Investor Asal Bengkulu Bakal Berinvestasi Perumahan di Kotamobagu
Perumahan (google images)

Kotamobaguonline.com, KOTAMOBAGU – Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu membuka lebar pintu investasi bagi investor yang ingin menanamkan modalnya di Kota Kotamobagu.

Buktinya dalam waktu dekat, satu investor yang bergerak dibidang perumahan akan menanamkan modalnya di Kota Kotamobagu.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Noval Manoppo mengatakan, investasi bisnis dibidang perumahan tersebut rencananya akan di bangun di wilayah Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, tidak jauh dari perumahan yang telah ada di wilayah tersebut.

“Pihak investor rencananya akan membangun perumahan ini di lahan yang ada di ruas jalan yang menghubungkan kelurahan Motoboi Kecil dan desa Bungko kecamatan Kotamobagu Selatan,” kata Noval usai mengikuti upacara peringatan Hari Guru Nasional di lapangan Boki Hontininbang Kotamobagu, Senin (26/11/2018).

Lebih lanjut, kata Noval, nilai investasi untuk pembangunan perumahan yang dibawa oleh investor tersebut sekira Rp10 miliar.

“Luas lahan yang rencananya akan dibangun perumahan ada 2 hektare. Nanti didalamnya akan dibangun perumahan dengan type 36 sebanyak 100 unit rumah,” terangnya.

Ia mengungkapkan, investor yang akan menanamkan modalnya di Kota Kotamobagu tersebut berasal dari bengkulu.

“Ini menurut pihak investor mereka akan bangun perumahan ini hanya untuk masyarakat kelas ekonomi menengah ke bawah. Jadi kalau masyarakat dengan ekonomi yang sudah di atas tidak bisa mengambil perumahan disitu,” bebernya.

Ia berharap, dengan adanya investasi yang masuk ke Kotamobagu, masyarakat Kotamobagu lebih welcome dan tidak alergi dengan investor-investor yang akan menanamkan modalnya.

“Intinya dalam hal ini Pemkot sangat Welcome terhadap investasi yang masuk, seperti yang sering disampaikan Ibu Walikota bahwa akan memberikan Red Carpet kepada investor asalkan penuhi aturan yang ditetapkan. Nah, mudah-mudahan kalau tidak ada aral melintang mereka akan mulai action (Bertindak) itu awal tahun 2019 mendatang,” pungkasnya.

*

Artikulli paraprakWabup Yanny Tuuk, Resmi Buka Porkab 2018
Artikulli tjetërSekda Pimpin Upacara Pembukaan Pelatihan Kader Bela Negara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.