Beranda Berita Utama Perangi Judi Online, Ma’arif Mokodompit Dukung Menteri Kominfo-RI

Perangi Judi Online, Ma’arif Mokodompit Dukung Menteri Kominfo-RI

88
0

Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU – Adanya instruksi Menteri Kominfo RI, Budi Arie Setiadi terkait memerangi perjudian online yang meresahkan masyarakat, mendapat dukungan dari Kepala Dinas (Kadis) Kominfo Bolmong, Marief Mokodompit S.Kom.

Menurut Ma’arif Mokodompit, peredaran judi online atau Slot ibarat vampir mesin pengisap darah rakyat yang harus dibasmi bersama-sama.

“Judi slot sangat menghisap darah rakyat. Kasihan rakyat diberi mimpi palsu. Bayangkan satu hari Rp30.000, sebulan Rp900.000, setahun Rp10,8 juta. Jika ada 2,5 juta orang yang main, maka perputarannya mencapai Rp27 triliun per tahun. Itu baru dari satu situs,” kata Marief Mokodimpit, Selasa (08/08/2023).

Bahkan Ma’arif Mokodompit menambahkan, masyarakat yang tercandu dengan judi online ini sudah sangat besar dan luarbiasa dahsyatnya.

“Daya rusak judi online sangat meresahkan masyarakat. Kami blokir dan take down,” ujar Ma’arief Mokodimpit

Ia pun mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat yang sudah kecanduan agar segera meninggalkan praktek perjudian ini.

“Jika tidak maka dipastikan akan banyak persoalan yang muncul dikemudian hari, sebaiknya masyarakat yang kecanduan judi online ini segera berhenti dan menjauhi situs-situsnya. Kami sangat mendukung penuh langkah Kementerian Kominfo untuk memerangi aplikasi mau pun situs judi online ini,” ungkap Ma’arif Mokodompit.

Artikulli paraprakPemda Bolmong Ikut Andil Dalam Kegiatan North Sulawesi Investment Forum 2023
Artikulli tjetërPolres Bolmong Raih Prestasi Terbaik Quick Wins Dari Kapolri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.