Beranda Berita Utama Mau Nasi Bakar Enak Yang Viral Di Kotamobagu, Disini Tempatnya

Mau Nasi Bakar Enak Yang Viral Di Kotamobagu, Disini Tempatnya

450
0
Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU – Mencicipi makanan kuliner Nasi Bakar yang ada di Kotamobagu, memang luar biasa enaknya. Bahkan makanan ini viral di media sosial karena saking sedapnya.
Inilah masakan Nasi Bakar milik Wahyu Wijayati (33), warga Kelurahan Kobo Besar, Kecamatan Kotamobagu Timur, yang terkenal karena bumbunya yang pas untuk lidah orang Kotamobagu.
Saat memulai usaha ini Wahyu Wijayati yang juga selaku Dosen di Kampus Institute Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Kotamobagu dan Universitas Dumoga (UDK) Kotamobagu ini terinspirasi karena masyarakat Kotamobagu sangat menyukai makanan Lalampa.
“Saya tahu masyarakat Kotamobagu suka makan lalampa. Makanya saya buat inovasi baru yang saya beri nama nasi bakar ayam,” ujar Wahyu.
Akan tetapi, jika Lalampa berukuran kecil, namun Nasi Bakar tentunya berukuran besar dan dipadu juga dengan lauknya seperti daging ayam.
“Kalau lalampa ukurannya kecil, tapi nasi bakar ayam ini lebih besar. Selain itu juga nasi ayam bakar ini tidak menggunakan beras ketan melainkan beras biasa,” jelasnya.
Lanjut Wahyu, nasi bakar yang dia jajalkan ini terdapat dua varian yakni, nasi bakar isi ayam dan nasi bakar isi ikan cakalang. “Jadi bisa pembeli bisa memilih apa yang ingin dicicipinya. Ayam atau cakalang,” tukasnya.
Untuk harga, nasi bakar tidak terlalu menguras saku. hanya dengan Rp10.000 saja sudah bisa menikmati nasi bakar. Untuk pemesanan, bisa langsung mengunjungi akun media social facebook @Wahyu Wijayanti Ny Rony atau melalui whats app dinomor: 085257489875.
Artikulli paraprakNayodo Buka Secara Resmi Kegiatan WCD Kota Kotamobagu
Artikulli tjetërPeluang Usaha Berbisnis Jual Beras

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.