Beranda Bolmong Pemkab Bolmong Serahkan Bonus Atlet Poprov

Pemkab Bolmong Serahkan Bonus Atlet Poprov

301
0

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) menyerahkan bonus dan penghargaan kepada atlet yang telah meraih medali emas, perak, maupun perunggu pada perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Utara beberapa waktu lalu.

Penyerahan bonus dan penghargaan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow usai pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Ke-75 NKRI. Senin (17/08/2020) di lantai I Kantor Bupati Bolmong.

Selanjutnya, penyerahan bonus dan penghargaan tersebut dilanjutkan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) di ruang rapat kantor Bappeda Bolmong.

Sekretaris Dispora Bolmong I Wayan Mudiyasa mengatakan, sebanyak 47 Atlet dan 11 orang official yang meraih prestasi pada Porprov Sulut, akan menerima bonus dan penghargaan tersebut.

“Jadi, total anggaran yang disiapkan Pemkab berjumlah Rp 178.000.000,. Jumlah itu akan di bagi kepada mereka semua, atlet dan official yang berprestasi. yang pasti peraih medali emas itu mendapatkan bonus Rp 5.000.000., begitu juga dengan official akan mendapatkan bonus Rp 5.000.000., jika atletnya telah meraih medali emas pada Porprov Sulut tahun kemarin,” ucapnya.

Menurutnya, dengan pemberian bonus tersebut, Pemkab Bolmong berharap agar ini menjadi motivasi bagi para atlet untuk bisa memberikan pretasi-prestasi yang lebih baik lagi.

“Harapan kami, para atlet harus lebih giat berlatih, agar bisa  menambah pretasi yang telah di raih pada Porprov tahun 2019 kemarin. Karena pada Porprov tahun 2021 Kabupaten Bolmong telah ditunjuk sebagai tuan rumah,” ujarnya. (Jr)

Artikulli paraprakWabup Yanny Irup Penurunan Bendera HUT ke-75 NKRI
Artikulli tjetërManfaat Jahe Bagi Kesehatan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.