Beranda Kotamobagu Para Pekerja Tukang Ikut Ujian Sertifikasi Di Kotamobagu

Para Pekerja Tukang Ikut Ujian Sertifikasi Di Kotamobagu

293
0

Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU – Kurang lebih sebanyak 125 Orang pekerja tukang di Kota Kotamobagu, ikut dalam kegiatan uji sertifikasi tenaga kontruksi, Senin (10/08/2020) siang tadi, di Aula Kantor Walikota Kotamobagu

Uji sertifikasi tenaga kontruksi yang diadakan oleh Balai Jasa Konstruksi Wilayah VII Makassar bersama LPJK Provinsi SULUT, serta Pemkot Kota Kotamobagu, menurut Kristia Ransale ST, selaku Kepala Seksi Jasa Konstruksi PUPR Kotamobagu, berkaitan dengan pelaksanaan amanat Undang-undang Nomor 2 Tahun 2017, tentang jasa kontruksi serta pembinaan kompetensi bagi para pekerja kontruksi.

“Jadi untuk saat ini para pekerja kontruksi harus bersertifikasi ketrampilan sesuai dengan amanah Undang-undang tadi,” jelas Kristia.

Lanjut Kristia, peran tukang bagian dari tenaga kerja pada jasa kontruksi dalam pembangunan infrastruktur di Kota Kotamobagu sangatlah penting.

“Tukang dilapangan juga menentukan kualitas bangunan dan sertifikasi adalah standarisasi kompetensi tenaga kerja serta memudahkan tenaga kerja mendapatkan pekerjaan sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan,” tegas Kristia.

Kristia menambahkan, jika sebentar nanti ada pemeriksaan terhadap para pekerja, maka bagi mereka yang sudah mendapatkan sertifikasi itu sangat penting.

“Sesuai amanat Undang-undang, Kepala Daerah adalah pembina pada jasa kontruksi. Sehingga manakala ada pemeriksaan seperti sidak bagi para pekerja maka mereka pasti aman karena telah bersertifikasi,”

Menurut Kristia, para tukang yang ikut ujian ini mereka adalah pekerja di Proyek BSPS dan BSR.

“Yang mendaftar sebagian dari tukang y!ang bekerja di kegiatan BSPS, BSR dinas perkim sebagian tukang/bas umum di Kotamobagu. Dan yang mendaftar kami akomodir serta diprioritaskan harus tukang bangunan umum. Sebelumnya juga mereka ikut rapid test untuk mengikuti protokoler kesehatan, dan jika negatif bisa mengikuti acara ini,” ungkapnya.

Artikulli paraprakLakukan Penyesuaian, Pemkab Bolmong Tambah Jumlah Penerima Bantuan Sebanyak 800 KK
Artikulli tjetërKWT “KATULIDAN” GOGAGOMAN PANEN KACANG, SAYURAN DAN REMPAH

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.