Beranda Advertorial Cegah Penyebaran Covid-19, Pemkab Bolmong Terus Lakukan Sosialisasi ke Masyarakat

Cegah Penyebaran Covid-19, Pemkab Bolmong Terus Lakukan Sosialisasi ke Masyarakat

322
0

ADVETORIAL

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Tidak ingin ada masyarakat yang terpapar wabah Corona Virus Disease 2019 (Covi-19). Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) terus melakukan sosialisasi tentang bahayanya Covid-19 bagi kesehatan tubuh manunsia.

Kali ini, Dinkes Bolmong di temani Pemerintah dan Forkopimcam Kecamatan Bolaang, mengelar sosialisasi di kantor Desa Inobonto dua. Turut hadir dalam sosialisasi tersebut yakni, Kapala Dinkes Bolmong, dr Erman Paputungan, Camat Bolaang Aswanto Gobel, Waka Polsek Bolaang, Danramil Bolaang, Sangadi Inobonto dua, serta tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama yang ada di desa tersebut.

Menurut, Kepala Dinkes Bolmong,  dr Erman Paputungan, tujuan dilakukannya sosialisasi ini, guna untuk memberikan pemahaman serta mengedukasi masyarakat terkait pencegahan dan penanganan Covid 19.

“Ya, untuk saat ini, pemberian pemahaman dan edukasi kepada masyarakat itu sangat penting. Sehingga masyarakat terhindar dari pemahaman liar, yang dapat mengakibatkan mereka menjadi panik dan takut berlebihan,” ujar dr Erman. Jum’at (03/03/2020).

dr Erman menjelaskan, salah satu pemahaman dan edukasi yang diberikan, ialah tentang apa-apa saja yang perlu dilakukan masyarakat untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Kami berikan tips dan langkah-langkah antisipasi penularan Covid-19, hingga tata cara penggunaan alat pelindung diri (APD) standar berupa masker dan lainnya. Selain itu, juga kami memberikan imbaun kepada masyarakat agar tetap menerapkan metode jaga jarak atau social distancing, minimal satu meter dan menjaga kebutuhan gizi agar tetap seimbang,” jelasnya.

dr Erman pun mengakui, pihaknya akan terus memberikan edukasi terutama di tiap puskesmas yang tersebar di tiap kecamatan, sehingga pemutusan mata rantai Covid-19 di Kabupaten Bolmong dapat teratasi.

“Dengan begini masyarakat Bolmong dapat terhindar dari cengkraman Covid-19. Untuk itu, silakan berkonsultasi di Puskesmas terdekat jika ada masyarakat yang mengalami sakit dengan gejala mirip Covid-19,” bebernya.

Sementara itu, Camat Bolaang Aswanto Gobel menyatakan bahwa Pemerintah terus berkoordinasi dengan Forkopimca dan Tripika di tiap kecamatan, salah satunya di Kecamatan Bolaang. Bahkan, dirinya menekankan perlu adanya penerapan hidup bersih serta penerapan prosedur pencegahan Covid-19 yang perlu disosialisasikan pemerintah desa.

“Tiap kantor desa juga harus menyediakan tempat cuci tangan. Selain itu, di warung-warung harus menyediakan tempat cuci tangan dan wajib menjaga kebersihan,” jelasnya.

Aparat desa juga diminta untuk sigap dalam menertibkan masyarakat yang masih melakukan perkumpulan di tengah menyebarnya wabah Covid-19 ini.

“Kami juga meminta masyarakat mengikuti imbauan pemerintah agar belum melakukan segala kegiatan yang sifatnya mengumpulkan orang banyak, dan lebih memprioritaskan tetap berada di rumah jika tidak ada kepentingan yang mendesak,” ujarnya.

Selain sosialisasi tersebut, diketahui dilakukan giat mengenai pelaksanaan penyemprotan cairan disinfektan di fasilitas-fasilitas publik dan rumah-rumah warga yang ada di Kecamatan Bolaang. Kegiatan ini juga telah berlangsung di kecamatan lainnya, dipelopori oleh tiap camat setempat, menggelar aksi yang sama dalam upaya pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Bolmong. (Jr/Adve)

Artikulli paraprakDampak Covid-19 Masyarakat Kurang Mampu Dapat Bantuan Beras
Artikulli tjetërWarga Doloduo Ditangkap Polisi Kasus Narkoba

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.