Beranda Kotamobagu Berbisnis Jual Beli Hasil Bumi Yang Menjanjikan

Berbisnis Jual Beli Hasil Bumi Yang Menjanjikan

1046
0

Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU – Mengembangkan Usaha Kecil Menengah (UKM) bagi Mulyono Suito yang akrab dipanggil Onong, Warga Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, ternyata harus butuh kesabaran dengan modal cukup kecil.

Dirinya pun mampu menggeluti usaha Pembelian Bahan Hasil Bumi yang telah Dia lakukan selama 3 Tahun terakhir. Dari pengakuan Mulyono, usaha Pembelian hasil bumi ini sudah mulai dikenal para petani yang ada di Kota Kotamobagu, bahkan diluar daerah.

“Saya membeli bahan dari petani seperti Kemiri, coklat, kopi, biji pala, Kayu Manis, Kacang, kebanyakan hasil bumi ini dibawa dari Desa Bilalang, desa Upai dan Desa Poopo, dan ada juga yang datang menjualnya dari luar Kota Kotamobagu. Usaha ini saya kembangkan kurang lebih selama 3 tahun,” aku Mulyono yang akrab disapa Pak Onong ini, Jumat (21/02/2020).

Sementara, dirinya juga menjamin harga yang dibelinya dari petani memuaskan, asalkan barang yang dijual di tempat usahanya berkualitas baik.

“Saya beli dengan harga perkilo itu bervariasi sesuai dengan harga panen dan tentunya berkualitas baik. Karna kalau diluar panen pastinya sangat mahal,” aku Onong.

Ia pun menjelaskan, jika hasil pembeliannya itu dibawanya ke pasar yang berada di Gorontalo dan Manado dengan keuntungan yang tidak terlalu banyak.

“Hasil belian ini saya jual lagi ke daerah Gorontalo dan Manado. Jika ada bantuan dari pemerintahan pasti saya akan kembangkan usaha ini terutama saya akan pasarkan ke daerah Makasar. Selama ini memang belum ada bantuan dari Pemerintah. Soal untung sangat bervariasi karena terkadang lebih dan terkadang kurang,”  terang Onong.

Sementara, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagkop-UKM) Kotamobagu, Herman Aray, mengaku pihaknya akan terus memberikan perhatian bagi para pengembang UKM di Kota Kotamobagu.

“Kita tentunya akan memberikan perhatian dengan berusaha memberikan bantuan kepada seluruh pengembang UKM. Untuk tahun depan 2019 akan ada bantuan bagi para pengusaha kecil,” terang Aray.

Artikulli paraprakHingga Hari Ketiga, Tes SKD CPNS Bolmong, Sudah 557 Peserta Yang Gugur
Artikulli tjetërTBNK Berhasil Tekan Angka Kemiskinan Kota

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.