Kotamobaguonline.com, KOTAMOBAGU – Untuk meringankan beban derita korban kebakaran yang terjadi di Kelurahan Motoboi Besar, Kecamatan Kotamobagu Timur, Badan Amil Zakat Nasional (Basnaz) Kota Kotamobagu, turun lapangan dan menyerahkan sejumlah bantuan terhadap korban.
Adapun bantuan yang diberikan Baznas, berupa Sembako dan dana santunan masing-masing senilai Rp 2 juta kepada keluarga Muliati Lolangion dan keluarga Ali Lolangion, Senin (03/02/2020).
Ketua Baznas Kota Kotamobagu, Jainudin SP berharap, bantuan ini dapat membantu meringankan beban warga terdampak.
“Semoga mereka diberikan kesabaran, dan Allah SWT menggantikan harta mereka dengan yang lebih baik,” ujarnya.
Lebih lanjut kata Jainudin, Baznas juga berencana menjalin kerjasama dengan beberapa toko usaha yang memungkinkan Baznas bisa mengambil barang keperluan bantuan secara non tunai. Pihaknya merasa, selama ini cukup terkendala memproses pengadaan dan pembelian barang-barang kebutuhan bantuan seperti bahan makanan pokok dan pakaian, karena harus melalui pencaiaran di bank terlebih dahulu.
“Kadang seperti bencana banjir atau kebakaran, kami ingin bisa langsung se-segera mungkin turun kelapangan menyalurkan bantuan, namun kendalanya kalau misalnya kena di hari Sabtu atau Ahad yang bank tutup, maka pengambilan dananya harus menunggu ke hari Senin. Ini membuat penyaluran kita agak lambat. Mudah-mudahan ada toko atau tenant yang boleh diajak kerjasama dalam pengadaan barang kebutuhan bantuan ini tanpa harus melalui pembayaran cash, artinya bisa ngebond dulu lewat nota, yang penting barang selalu ada,” terang Jainudin.