Beranda Bolmong Tinggi Minat Pendaftar Formasi Guru CPNS Bolmong, Berikut jumlahnya

Tinggi Minat Pendaftar Formasi Guru CPNS Bolmong, Berikut jumlahnya

264
0

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Pendaftraan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Bolaang mongondow (Bolmong) sudah ditutup, rabu (27/11/2019) puku 05.30 wita sore kemarin.

Seperti di tahun-tahun sebelumnya, rekrutmen CPNS Bolmong di tahun 2019 ini, sanggat tinggi peminatnya.

“Ya, jumlah total CPNS yang mendaftar di website SSCN sebanyak 1.847 orang,” ungkap Erwin Popitod selaku Admin SSCN Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bolmong saat dikonfirmasi diruangan kerjanya.

Lanjutnya, hal ini sesuai dengan data rekapan jumlah pendaftar CPNS 2019, formasi yang paling diminati adalah Guru kelas dengan jumlah pelamar mencapai 434 orang.

“Selanjutnya, di urutan kedua adalah formasi Guru Agama Islam dengan pendaftar sebanyak 280 orang,” bebernya.

Terpisah, Kepala BKPP Bolmong, Umarudin Amba mengatakan, tahapan selanjutnya adalah tahapan seleksi berkas.

“Selanjutnya, akan memasuki tahap seleksi berkas kurang lebih selama 2 pekan, dan saat ini kita sedang menunggu semua pendaftar untuk memasukkan berkas, untuk batas waktu pemasukan berkas sampai hari Senin (2/12/2019) pekan depan,” pungkasnya. (Jr)

 

Berikut data jumlah pelamar formasi CPNS tahun 2019 di Kabupaten Bolmong:

 

1. Ahli Pertama – Guru Kelas  (S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar) Berjumlah (434 Orang)

2. Ahli Pertama – Guru Agama Islam (S-1 Pendidikan Agama Islam) Berjumlah (280 Orang)

3. Ahli Pertama – Guru IPA (S-1 Pendidikan IPA) Berjumlah (151 Orang)

4. Ahli Pertama – Guru IPS (S-1 Pendidikan IPS) Berjumlah (150 Orang)

5. Pelaksana/Terampil – Perawat (D-III Keperawatan) Berjumlah (143 Orang)

6. Pelaksana/Terampil – Bidan (D-III Kebidanan) Berjumlah (137 Orang)

7. Ahli Pertama – Guru Agama Kristen (S-1 Pendidikan Agama Kristen) Berjumlah (131 Orang)

8. Ahli Pertama – Guru PPKN (S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan) Berjumlah (79 Orang)

9. Ahli Pertama – Guru Bahasa Indonesia (S-1 Pendidikan Bahasa Indonesia) Berjumlah (73 Orang)

10. Ahli Pertama – Guru Penjasorkes (S-1 Penjaskesrek, S-1 Penjasorkes, S-1 Penjaskes) Berjumlah (58 Orang)

11. Ahli Pertama – Guru Bahasa Inggris (S-1 Pendidikan Bahasa Inggris) Berjumlah (50 Orang)

12. Ahli Pertama – Pamong Belajar (S-1 Pendidikan Seni Tari, S-1 Pendidikan Seni Rupa, S-1 Pendidikan Seni Musik) Berjumlah (36 Orang)

13. Ahli Pertama – Perawat (Ners) Berjumlah (34 Orang)

14. Ahli Pertama – Guru Matematika (S-1 Pendidikan Matematika) Berjumlah (30 Orang)

15. Ahli Pertama – Penyuluh Kesehatan Masyarakat (S-1 Kesehatan Masyarakat, D-IV Kesehatan Masyarakat) Berjumlah (28 Orang)

16. Ahli Pertama – Bidan (S-1 Kebidanan, D-IV Kebidanan) Berjumlah (11 Orang)

17. Ahli Pertama – Guru Agama Hindu (S-1 Pendidikan Agama Hindu) Berjumlah (7 Orang)

18. Pelaksana/Terampil – Perawat Gigi (D-III Keperawatan Gigi) Berjumlah (5 Orang)

19. Pelaksana/Terampil – Fisioterapi (D-III Fisioterapi) Berjumlah (3 Orang)

20. Ahli Pertama – Apoteker (Apoteker) Berjumlah (3 Orang)

21. Ahli Pertama – Dokter (Dokter Umum) Berjumlah (3 Orang)

22. Pelaksana/Terampil – Sanitarian (D-III Kesehatan Lingkungan) Berjumlah (1 Orang)

 

Sumber BKPP Bolmong…

Artikulli paraprakBaru 47 Desa di Kabupaten Bolmong Yang Menerima Dandes Tahap III
Artikulli tjetërBPJN Hentikan Proyek Jalan Lingkar Kotamobagu, Ini Alasannya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.