Kotamobaguonline.com KOTAMOBAGU – Jelang sehari lagi penutupan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk Kota Kotamobagu, yakni hari Minggu (24/11/2019). Ternyata masih ada formasi yang belum terisi.
Kabag Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sahaya Mokoginta, mengungkapkan tiga formasi yang masih kosong pendaftar adalah Formasi Epidemiolog, Psikolog Klinis dan Pengawas Pemanfaatan Tanah.
“formasi itu belum ada yang mendaftar,” kata Sahaya,
Sementara untuk formasi Epidemiolog kualifikasi pendidikan D3 Epidemiolog dan penempatan di UPT RSU Kotamobagu.
Untuk Psikolog Klinis, kualifikasi S1 Psikolog plus profesi psikolog klinis, yang akan ditempatkan di UPT RSUD Kotamobagu. dan formasi Pengawas Pemanfaatan Tanah dibutuhkan lulusan S1/D4 Pertanahan yang akan ditempatkan di Kantor Kelurahan Kobo Besar.
Hingga kini sudah 1.509 orang pelamar yang mendaftar lewat online di website SSNC.
“Hingga sore ini sudah 1.509 orang yang melamar secara online,” ungkap Kepala Sub Bidang Pengadaan dan Pemberhentian Alfi Syahrin, Jumat kemarin.