Kotamobaguonline.com, BOLMONG — Angin puting beliung mengamuk di Desa Kembang Mertha, Kecamatan Dumoga Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Sabtu (23/03/2019), sekira pukul 02.25 Wita, mengakibatkan puluhan rumah rusak hingga rata dengan tanah.
Dari penuturan warga setempat, angin puting beliung mengamuk disertai hujan deras, dan menyambar rumah warga.
“Hujan keras yang disertai angin puting beliung ini terjadi berlangsung cukup lama, sampai puluhan rumah terbongkar hingga rata tanah,” ungkap Rina Lampongajo warga Dumoga.
Hal tersebut dibenarkan Camat Dumoga Timur, Jootje Tumalun SE, yang berada di TKP sedang dalam pendataan rumah warga setempat yang terkena angin puting beliung.
“Ya, kejadiannya terjadi di empat desa yang ada di Kembang Mertha, dan sampai saat ini belum terdata pasti jumlah rumah terdampak bencana ini. Saat ini baru dua desa yang terdata yakni desa Kembang Mertha dan Kembang Sari, sementara saat ini juga tim kami sedang mendata di dua desa lainnya,” jelasnya.
Dia menambahkan, pihaknya juga sudah menghubungi BPBD Bolmong agar dapat menurunkan personil TRC. “Kita sudah hubungi BPBD Bolmong, untuk melalukan menanganan bersama,” tuturnya.
jumrin potabuga