Beranda Berita Utama Kunjungan Kementerian PUPR RI Bawa Angin Segar Bagi Pemkab Bolmong

Kunjungan Kementerian PUPR RI Bawa Angin Segar Bagi Pemkab Bolmong

306
0
Kunjungan Kementerian PUPR RI Bawa Angin Segar Bagi Pemkab Bolmong
Kunjungan Direktur Pembagunan Jalan Kementerian PUPR RI dan Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Manado Wilayah XV Sulawesi Utara dan Gorontalo (SulutGo)

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Kunjungan Direktur Pembangunan Jalan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI, Ir Ahmad Herry Marzuki dan Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Manado Wilayah XV Sulawesi Utara (Sulut) dan Gorontalo, DR Triono Junoasmono bersama rombongan, Jumat (23/11/2019) lalu membawa angin segara bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong).

Pasalnya progres pelebaran jalan di Ibu Kota Lolak dan pembuatan II Jembatan serta pembuatan Icon Bolmong akan segerah di laksanakan pelelangan pada bulan Desember tahun 2018 ini.

Rombongan Direktur Pembangunan Jalan Krmenterian PUPR RI ini, di jemput langsung oleh Asisten I Pemkab Bolmong Derek Panambunan, Kaban Bappeda Yarlis Hatam, Kadis PUPR Channy Wayong dan Sekretaris PUPR Bolmong Soehendra Hamin.

Menurut Direktur Pembangunan Jalan Kementerian PUPR RI, Ir Ahmad Herry Marzuki, kunjungan itu untuk meninjau langsung progres – progres fisik jalan Nasional dari Provinsi Sulut dan Provinsi Gorontalo serta menijanjau langsung pelebaran jalan di Ibu Kota Lolak guna untuk menunjang pembangunan bandara Loloda Mokoagow di Desa Lalow.

“Ya, pelebaran jalan sepanjang 3,4 Km di ibu kota lolak dengan dana sebesar Rp 70 miliar sekaligus juga akan membagun dua jembatan duplikasi,” ungkap Marzuki.

Dia menambahkan, jika keuangan Balai Jalan Wilayah XV SulutGo berjalan baik dan muda – mudahan bisa terserap dengan baik, maka pihaknya berupaya akhir bulan November atau awal Desember 2018 untuk proses pelelangan proyek pelebaran jalan.

“Apabila semua lancar – lancar, pelelangan akan segera di umumkan akhir tahun ini dan Januari 2019 sudah ddiumumkan untuk bisa dimulai pekerjaannya,” jelasnya.

Sementara itu, Kadis PUPR Channy Wayong menyampaikan Pemkab Bolmong sudah siapkan semua berkas dan surat keterangan terkait pembebasan lahan dari warga yang kena pelebaran jalan.

“Hasil kunjungan Direktur langsung dilaporkan kepada Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow karena pembangunan infrastruktur di Bolmong adalah kerja keras Bupati,” tutur channy.

jumrin potabuga

Artikulli paraprakTingkatkan IMP, DPPKB Gelar Jumbara
Artikulli tjetërBupati dan Ketua DPRD Bolmut Hadiri Pembekalan Kepemimpinan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.