Beranda Berita Utama Bolmut Gelar Deklarasi Tolak Terorisme

Bolmut Gelar Deklarasi Tolak Terorisme

308
0
Bolmut Gelar Deklarasi Tolak Terorisme
Deklarasi tolak terorisme

Kotamobaguonline.com, BOLMUT – Bertempat di alun-alun Lapangan Kembar Boroko Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Selasa (14/05/2018) tadi malam, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) bersama dengan 19 Organisasi Kepemudaan (OKP) Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) menggelar Deklarasi tolak Terorisme.

Acara yang dikemas bertajuk seribu lilin untuk korban terorisme ini diikuti oleh kader berbagai organisasi di wilayah Kabupaten Bolmut.

Deklarasi ini dihadiri langsung oleh Bupati Bolmut, Suriansyah Korompot, yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas keikutsertaan Pemuda dalam kegiatan ini.

“Saya apresiasi kegiatan ini, ini menunjukan solidaritas kita kepada saudara-saudara kita di Surabaya yang terkena musibah serangan teroris. Kita semua hadr hadir dsini sebagai bentuk keprihatinan kita atas apa yang dialami oleh saudara-saudara kita. Nyatakan bahwa kita tidak takut pada terorisme,” kata Bupati.

Selanjutnya pada puncak acara dibacakan deklarasi tolak terorisme.

Dalam acara tersebut, setiap ketua Ormas dan OKP diberi kesempatan untuk menyampaikan orasi tentang penolakan terhadap aksi terorisme dan faham radikalisme.

(ridwan lasamano)

Artikulli paraprakSekda Bolmong Buka Kegiatan Bimtek Akuntansi Berbasis Akrual
Artikulli tjetërTim Gabungan Pemkot Kotamobagu Tertibkan Pedagang Pasar Serasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.