Beranda Berita Utama Pembangunan 57 Unit RTLH Hampir Selesai

Pembangunan 57 Unit RTLH Hampir Selesai

302
0
Pembangunan 57 Unit RTLH Hampir Selesai
Satu diantara RTLH yang selesai 100 persen. foto istimewah

Kotamobaguonline.com, KOTAMOBAGU – Pembangunan 50 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) oleh Dinas Sosial (Dinsos) Kota Kotamobagu, melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) saat ini tengah mencapai diatas 90 persen.

Kepala Dinas Sosial, Muljadi Suratinoyo melalui Kabid Sosial, Roi Paputungan SE, mengatakan proses pembangunan terus dipacu agar program dari Wali Kota, Ir Hj Tatong Bara ini bisa selesai tepat waktu.

“Sampai dengan saat ini progres pembangunan sudah diatas 90 persen. Kami targetkan selesai hingga 31 Desember 2017,” ucapnya.

Dia menambahkan, pada APBD Perubahan Pemkot Kotamobagu menambahkan 7 unit RTLH. “Ke 7 RTLH itu juga dalam proses penyelesaian dan dipastikan selesai bersamaan tahun ini,” tambahnya.

Perlu diketahui 50 unit RTLH yang di siapkan Pemerintah dalam APBD Induk tahun 2017 sebesar Rp 1,2 Miliar, sedangkan 7 unit RTLH pada APBD Perubahan sebesar Rp 191 juta.

(kifly koto)

Artikulli paraprakWali Kota Wisuda 1050 Santri se–Kota Kotamobagu
Artikulli tjetërImran Amon: Bantuan BSPS Rampung Desember Ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.