Beranda Berita Utama Warga Bolmong Bangga Punya Pemimpin Tegas dan Amanah

Warga Bolmong Bangga Punya Pemimpin Tegas dan Amanah

314
0
Warga Bolmong Bangga Punya Pemimpin Tegas dan Amanah
Bupati Kabupaten Bolmong, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow.

 

Kotamobaguonline.com, BOLMONG – Yasti Soepredjo Mokoagow, itulah nama Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow, merupakan kebanggan masyarakat karena ketegasan dan keberanianya menata daerah serta mampu melawan koorporasi asing.

Seperti diungkapkan Ansa Laendong, Warga Desa Tombolango, dimana dirinya tidak begitu mengikuti karir politik beliau (Yasti, red), yang telah dua periode menjadi wakil kami (Masyarakat Sulawesi Utara) di senayan. Namun ada kabar bahwa beliau merupakan polotisi Nasional, mantan ketua komisi V DPR RI dan Bendahara Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN).

“Jujur sebetulnya memang saya tidak bnegitu dekat dengan beliau karna mungkin saya masih terjebak pada sifat nepotisme dan primodialisme yang melekat didiri saya, tapi takkalah beliau terpilih dan menjadi Bupati Bolmong, baru beberapa bulan ia dilantik. Bupati Yasti Mokoagow, sudah berani melawan korporasi asing, yang kita ketahui bersama tidak taat aturan. Makanya jangan heran, sampai Pemkab Bolmong mengambil tindakan tegas, hingga menutup sementara aktivitas perusahaan PT Conch Nort Sulawesi Cemen, yang bertempat di Desa Solog Kab Bolaang Mongondow, perusahaan besar milik negara China, yang sekarang menguasai perekonomian dunia,” kata Ansa Laendong, Warga Desa Tombolango, Kecamatan Lolak, Kamis (27/07/2017).

Dikatakannya, selaku warga Bolmong sangat kagum dan bangga punya pemimpin daerah yang tegas serta taat akan hukum yang berlaku saat ini.

Hal yang sama diucapkan Rusdi Damopolii, Tokoh Masyarakat Desa Solog, pihaknya bersama keluarga sangat bangga akan pemimpin yang tegas dan amanah ini.

“Kami sangat mengidamkan pemimpin seperti ini. Karena mengejar ketertinggalan Bolmong di segala bidang, melihat serta mencermati isi dari visi dan misi Bupati Bolmong, acungi jempol. Karena Bupati mengininkan Bolmong jadi hebat,” tuturnya.

(jumrin potabuga)

 

Artikulli paraprakAnggota Komisi III DPR RI Nilai Penetapan Tersangka Bupati Bolmong Ambivalensi Penegak Hukum
Artikulli tjetërPengelola BUMDes Dapat Pelatihan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.