
Kotamobaguonline.com, KOTAMOBAGU – Untuk mengembangkan industri Gula Semut di Kota Kotamobagu (KK), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Pemerintah Kota (Pemkot) Kota Kotamobagu melalui Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja membangun rumah produksi gula semut di Desa Moyag, Kecamatan Kotamobagu Timur.
“Ini adalah program dari Kementerian Perindustrian, yang dananya berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar 2,5 miliar,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja, Drs Hidayat Mokoginta, melalui Kepala Bidang (Kabid) Perindustrian Fadlun Paputngan, kepada kotamobaguonline.com, di ruang kerjanya.
Fadlun menuturkan, pihaknya telah membuat master plan sampai tahun ketiga, “tahun 2016 lalu 1,3 miliar untuk pembangunan rumah produksi gula semut, tahun kedu ini 2,5 miliar pengerjaan lanjutan pembangunan gedung pengelola administrasi, rumah genset, pagar, menara air, serta penataan halaman dan rencananya tahun ketiga pembangunan mushola,” tutur dia.
Dia juga menambahkan, pembangunan rumah produksi gula semut dilakukan, karena permintan pasar untuk gula semut sangat meningkat, “karena gula semut mempunyai kwalitas ekspor, ivestor siap menampung berapa ton saja, itu dikatakan mereka waktu diglar acara semalam bersama investor di manado,” ujar Fadlun.
Dia pun berharap dengan adanya rumah produksi gula semut ini, para pengrajin gula semut bisa mendapatkan peningkatan ekonomi.
(Kifly Koto)