Beranda Berita Utama Rp4 Miliar Lebih Bantuan PKH Kotamobagu

Rp4 Miliar Lebih Bantuan PKH Kotamobagu

294
0
Rp4 Miliar Lebih Bantuan PKH Kotamobagu
Hut Maleteng, Kabid Rehabilitasi dan Perlindungan Jamsos KK

Kotamobaguonline.com, Kotamobagu – Berdasarkan data dari Kementerian Sosial (Kemensos) untuk Penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2017 ini, akan menerima bantuan sebesar Rp4.173.120 Miliar dari total 2.208 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ada di Kota Kotamobagu (KK), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Hal tersebut dikatakan Kepala Bidang Rehabilitasi dan Perlindungan Jamsos, Senin (13/03/2017). Hut mengatakan, ibu hamil dan mereka yang mempunyai balita akan memperoleh dana program keluarga harapan (PKH) sebesar Rp1.200.000 per tahunnya. “Untuk penerimaan PKH yang lain juga sesuai dengan ketentuan, yang mempunyai anak usia Sekolah Dasar (SD) mendapatkan Rp450.000, Sekolah Menengah Pertama (SMP) Rp750.000, Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat mendapat Rp 1.000.000.”Ujar Hut.

Ia juga menjelaskan, peserta yang masuk dalam penerima dana bantuan PKH sendiri, mereka yang sudah terprogram dan tergolong tidak mampu berdasarkan data penilaian dari Badan Pusat Stastistik (BPS) Kotamobagu. “Tahap pencairan pertama akhir maret ini tinggal menunggu. kalaupun molor pasti awal April sudah mulai dicairkan. Kita tinggal menunggu jadwal dari dari Kemensos, karna saat ini kita juga sudah klosing data.” Jelas Hut

Ia juga menambahkan, untuk calon penerima bantuan tersebut dituntut komitmen dan keaktifannya.”Rencananya hari rabu ini kita akan lakukan rapat kordinasi bersama peserta. Harapannya dengan adanya ini, tingkat kemiskinan di Kotamobagu bisa berkurang.” Tutupnya.

Diketahui, dari data keseluruhan penerima PKH yang ada, jumlah ibu hamil 9 jiwa, Balita 513 jiwa, Untuk SD 1.539 jiwa, SMP 1.046 jiwa, SMA 577 jiwa, Manula 182 jiwa dan Distabilitas 56 jiwa.

(Kifly Koto)

Artikulli paraprakAshari Minta Pengelola Keuangan Pro Aktif
Artikulli tjetërTahlis Lantik Pengurus FPK KK

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.