
BOLMUT – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Kecamatan Bolangitang Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), menggelar Deklarasi Pembentukan Aliansi Pemuda Antar Umat Beragama.
Deklarasi tersebut, mengambil tema “Deklarasi Pembentukan Aliansi Pemuda Antar Umat Beragama” , didahului dengan seminar pemuda, bertempat di kantor Balai Desa Biontong Induk, Kecamatan Bolangitang Timur, Sabtu (01/10/2016), mengusung sejumlah materi, diantaranya Peran Kementerian Agama dalam kerukunan yang disampaikan oleh Kepala Kemenag Kabupaten Bolmut, diwakili Ahmad Modeong SPd MPd, Peran Pemuda gereja dalam menjaga kerukunan beragama oleh wakil ketua BAMAG Decky Polii SPd, sekaligus pengamat pendidikan Bolmut dan materi strategi merawat kerukunan, disampaikan oleh Ketua PCNU Bolmut, Supriyadi Goma SPdI.
Donal Lamunte selaku ketua GP Ansor Bolmut, dalam sambutannya, mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah daerah dalam hal ini, Camat Bolangitang Timur, yang telah menyambut positif terhadap kegiatan GP Ansor ini.
“Terima kasih kepada ketiga pemàteri yang telah meluangkan waktu untuk menghadiri seminar ini serta kepada pemerintah setempat, kader Ansor serta pemuda se Kabupaten Bolmut,” kata Donal Lamunte.
Lanjutnya, kegiatan seminar ini tak lain bertujuan untuk mempererat persatuan dan kesatuan antar umat beragama. “Seminar dan deklarasi ini, juga untuk menjalin silaturahim serta paling terpenting lagi tak lain demi menumbuhkan rasa saling menghargai antar umat beragama khususnya kepada pemuda. Menjalin kerukunan umat beragama,” ujarnya.
Dikatakannya juga bertujuan menumbuhkan sikap toleransi sejak dini kepada generasi muda yang ada di Desa Biontong Khususnya dan Bolmut Umumnya,” ungkapnya.
Warsito Sanggilalung SPd, Camat Bolangitang Timur, dalam sembutanya mewakili Bupati Bolmut, Drs Depri Pontoh, mengatakan sangat mendukung kegiatan ini dengan maksud yang positif.
“Pemerintah Kabupaten Bolmut, sangat mendukung kegiatan-kegiatan GP Ansor, apalagi kegiatan kali ini tujaunaya untuk menjalin silaturahim antar umat beragama, karena memang di Kabupaten Bolmut umumnya dan khusunya Kecamatan Bolangitang Timur, terdapat keberagaman agama, dan hingga kini suasana aman dan damai terjalin sejak para pendahulu di wilayah ini,” tutur Warsito.
(abd yahya toliu)