Beranda Lifestyle Hindari Fanatisme Kelompok

Hindari Fanatisme Kelompok

334
0
Devylia Aprilia Mamonto

GADIS berparas cantik, kelahiran Bongkudai 9 April 1994 ini memiliki nama lengkap Devylia Aprilia Mamonto, dengan sapaan akrabnya Devy, kini tercatat sebagai Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado. semester 7, hobby kesehariannya membaca buku-buku, terutama tuntunan agama yang ia anut yakni Islam.

Kegemarannya membaca buku membuatnya banyak pengetahuan tentang hukum-hukum Agama. Tak heran jika Devy yang juga tercatat sebagai  tenaga pengajar di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) Satu Atap (Satap) Tobongon, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), ini dipercayakan sebagai guru bidang studi Agama Islam.

Kepeduliannya terhadap perkembangan pengetahuan Agama saat ini, sering membuatnya angkat bicara baik dilingkungan organisasi bahkan terkadang didalam forum-forum resmi. Ini dikarenakan sering dia mendengar saling tuding antara kelompok satu dengan yang lain.

Menurutnya umat Islam saat ini, semakin jauh dari rasa persatuan bahkan persaudaraan sesama muslim. “Ini disebabkan “ego” yang tertanam di dalam diri masing-masing. Hari ini, kita lebih banyak menyinggung masalah Khilafiyah ketimbang memikirkan saudara-saudara kita yang jelas-jelas sudah keluar dari kalimat tauhid. Cobalah kita berfikir lebih jernih lagi,  bahwa sebenarnya kita hanya berbeda wadah dan strategi dakwah, pada hakikatnya apa yang kita sampaikan kepada saudara-saudara kita adalah berasal dari sumber yang sama yaitu Al qur’an dan As sunah,” kata Devy.

Lanjutnya, saat ini tidak sedikit diantara kita saling mengklaim “sesat” antara satu dengan yang lain. “Sudahlah surga bukan hanya milik golongan tertentu, semisal, Muhammadiyah, NU, Salafi dan lain-lain. Semua tergantung amal dan hubungan kita kepada Allah dan kepada sesama manusia,” kata gadis yang kental dengan Hijab Syar’i ini.

Ketika disinggung tentang studinya, Devy dengan singkat langsung menjawab. “Pendidikan tentang ilmu agama adalah yang utama,” tutur Devy, dengan senyum khasnya.

Maklum putri sulung dari dua bersaudara dari pasangan suami isteri, Hermanto Mamonto dan Hesna Mokoginta, memiliki tekad yang kuat, hingga bisa sukses dalam karirnya, agar bisa bermanfaat bagi orang disekitarnya.(anto)

Biodata:

Nama: Devylia Aprilia Mamonto

Lahir: Bongkudai 9 April 1994

Pekerjaan: Mahasiswa Semester VII, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado

Hobby: Membaca

Motto:  Semangat belajar adalah pondasi kesuksesan.

Artikulli paraprakWarga Perbinda Tuding PDAM Lalai
Artikulli tjetërDukcapil Kotamobagu Turun Lapangan Buat Akta Kelahiran Siswa SD

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.