Beranda Berita Utama Bupati Sehan Landjar Irup HUT Proklamasi RI ke 71

Bupati Sehan Landjar Irup HUT Proklamasi RI ke 71

363
0
Bupati Sehan Lanjar SH, Irup HUT kemerdekaan RI ke 71 dilapangan Pondabo Tutuyan, tingkat Kabupaten Boltim

KotamobaguOnline.com, BOLTIM – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Sehan Sehan Landjar SH, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), pada peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 71, dilaksanakan di Lapangan Pondabo Tutuyan, Rabu (17/08). Bertindak sebagai komandan upacara, AKP Saiful Tammu.

Peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-71 juga dihadiri, Wabup Rusdi Gumalangit, jajaran pemerintahan lingkup Pemda Boltim, pimpinan dan anggota DPRD, elemen masyarakat, tokoh agama, tokoh masyarakat.

Dari pantauan media ini, upacara tersebut berjalan khidmat dan sukses.sebelum pengibaran bendera Merah Putih, terlebih dahulu dibunyikanya sirene selama satu menit dan kemudian dilanjutkan pembacaan teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Boltim, Drs Marsaoleh Mamonto.

Dalam sambutannya, Bupati Sehan Salim Lanjar SH menitik beratkan kepada rasa Nasionalisme yang tinggi serta, tanggung-jawab yang tinggi terhadap kerja dan disiplin guna mengisi kemerdakaan ini, baik di daerah Boltim khususnya dan Indonesia pada umumnya.

Lanjut Bupati, kita patut menghargai serta menghormati jerih payah para Pahlawan Revolusi yang berjuang hingga titik darah dan nyawa untuk merebut kemerdakaan Republik Indonesia yang kita cintai ini dari tangan penjajah.

“Mari kita saling bergandeng tangan untuk mengisi kemerdekaan ini, dengan bekerja dan bekerja demi generasi kita mendatang yakni anak cucu kita. agar, kita menjadi bangsa yang kuat dan di hormati oleh dunia. kita tegakan persatuan dan kesatuan yang diamanatkan oleh Undang-Undang Dasar 1945 berdasarkan Pancasila.
kalau kita di daerah kuat maka, Nasional akan kuat. pengentasan kemiskinan di daerah adalah tugas dan tanggung jawab kita,” kata Bupati.

Usai pelaksanaan upacara peringatan detik detik Proklamasi Kemerdekaan RI tersebut, dilanjutkan dengan peresmian dua Kecamatan hasil pemekaran yaitu, kecamatan Mooat dan Motongkat. sekaligus Bupati juga melantik dua pejabat dikecamatan baru tersebut yakni, Ferdy Sumenge sebagai Camat Mooat dan Safrudin Al Idrus sebagai Camat Motongkat.

pada kesempatan itu pula, Bupati menyerahkan piala dan penghargaan pada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berprestasi pada Tahun 2016.

Peliput: Ismi Santri Mamonto

 

Artikulli paraprakSuriansyah Irup Penurunan Bendera
Artikulli tjetërBupati Lantik Camat Motongkad dan Mooat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.