Beranda Boltim Modayag Barat Siapa Jadi Tuan Rumah O2SN

Modayag Barat Siapa Jadi Tuan Rumah O2SN

279
0
Ilustrasi Kegiatan O2SN

KOTAMOBAGUONLINE, Boltim – Pemerintah Kecamatan Modayag Barat kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), dalam menghadapi Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kabupaten.
Sudah melalakukan berbagai persiapan. Baik berupa lokasi kegiatan maupun tempat tinggal para peserta, sudah di kondisikan, hal ini tentu untuk mengsukseskan Program Nasional yang sudah menjadi Agenda Tahunan di Dunia Pendidikan.

Camat Modayag Barat Kissman Mamonto mengatakan, jika pihaknya sudah siap menyelenggarakan kegiatan Olimpiade yang di gelar tiap tahun. “Kami selaku tuan Rumah kegiatan, sudah siap menggelar O2SN tingkat Kabupaten, yang nantinya akan dibuka pada tanggal 03 Mei nanti” kata Camat.

Hal ini dikatakanya, setelah selesai melakukan pertemuan dengan seluruh kepala sekolah se Kecamatan maupun seluruh pemangku kepentingan di wilayahnya. “ Kesiapan ini berdasarkan hasil rapat yang di gelar jumat (29/04/2016) pekan lalu di Kantor Kecamatan, dimana semua pemangku kepentingan siap mengsukseskan kegiatan tersebut,” tambahnya.

Terpisah kepala UPTD Cabang DInas Pendidikan Modayag Barat Bukhari Bin Eli SPd menambahkan, jika saat ini mereka sudah mempersiapkan semua kebutuhan baik berupa tempat maupun kebutuhan lainya. “persiapan yang kita lakukan antara lain, lokasi kegiatan di Pusatkan di wilayah kantor UPTD Modayag Barat, serta sejumlah tempat tinggal bagi peserta dari wilayah luar,” katanya.

Ia pun berharap pada kegiatan Nasioanl tingkat kabupaten ini, Panitia pelaksana dapat bekerja secara profesional. “kami berharap tim penilai tingkat kabupaten, dapat bersikap Objektif kepada setiap peserta, sehingga Hasilnya nanti dapat melahirkan juara yang ber kualitas, tentunya untuk membawa nama baik daerah ke tingkat yang lebih tinggi,” ungkapnya.

Diketahui kegiatan O2SN ini akan berlangsung selama Dua hari yakni pada tanggal 03 Mei hingga tanggal 05 Mei 2016, dengan cabang olahraga berupa Catur, Tenis Meja, Bola Kaki, Atletik, Renang, Bulu tangkis, Pencak Silat dan Karate. (Ismi)

Artikulli paraprakEyang Pimpin Upacara Hardiknas
Artikulli tjetërWakil Bupati Bolmong Pimpin Upacara Hardiknas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.