Beranda Kotamobagu Menteri PPAP Siapkan Perempuan Indonesia Menuju Planet 50:50

Menteri PPAP Siapkan Perempuan Indonesia Menuju Planet 50:50

318
0
Prof. DR. Yohana Susana Yembise, Dip. Apling. MA.

KotamobaguOnline.Com, Kotamobagu – Indonesia termasuk sebagai satu diantara sekitar 10 negara yang di persiapkan untuk menuju planet 50:50 pada 2030 mendatang, Meskipun dalam beberapa bidang perempuan masih tertinggal, namun di mata dunia, kemajuan kesetaraan gender di Indonesia patut diapresiasi.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Yohana Susana Yembise, mengatakan, pada forum PBB yang pernah di hadirinya di New York, seluruh negara anggota PBB bersama UN Woman mencanangkan Planet 2030, yaitu gender equality 50:50.

Sekaligus mengampanyekan gerakan He for She, sebagai upaya memperluas komitmen laki-laki yang memberikan rasa aman dan nyaman kepada perempuan, sehingga memperoleh akses kesehatan, pendidikan, ekonomi, dalam gerakan global ini sebagai wujud komitmen terhadap kesetaraan gender di Tanah Air.

“Sekarang tugasnya kita semua untuk membawa perempuan Indonesia menuju Planet 50:50. Artinya membawa perempuan setara dengan laki-laki, tidak lagi seperti saat ini 30 perempuan dan laki-laki 70,” kata Yohana saat acara tatap muka di Hotel Sutanraja Kotamobagu, Rabu (30/03/2016)

Lebih lanjut, Yohana mengatakan, gagasan revolusi mental yang diusung Joko Widodo juga akan  dipakai UN Women untuk mendorong perempuan di dunia menuju Planet 50:50. Ada lima indikator revolusi mental yang diusulkan Indonesia, yaitu stop pernikahan anak di bawah umur, perlindungan kepada buruh migran, sebanyak mungkin perempuan duduk di legislatif,  stop kekerasan pada perempuan dan anak, serta perempuan diberikan kesempatan mengembangkan ekonomi.

Planet 50:50 sendiri merupakan kondisi di mana dalam satu negara sudah tercipta keadilan dan kesetaraan antara laki-laki dan perempuan dalam semua aspek pembangunan.

Selain itu, Untuk mencapai Planet 50:50, menurut Yohana, tidaklah mudah. Sebab, akan dihadapkan pada kendala struktural maupun kultur yang menjadi jalan terjal dan berliku karena itu perlu dukungan politik dan komitmen kuat para penentu kebijakan.

Saat kunjungan kerjanya di Kotamobagu, Yohana juga optimis mencapai Planet 50:50 karena di Kota Kotamobagu banyak posisi strategis yang di pimpim oleh perempuan.

“Masyarakat juga harus berperan aktif dan berkontribusi terhadap capaian Planet 50:50 karena semakin banyak perempuan yang meraih kursi kepala daerah atau wakil kepala daerah, semakin mendukung percepatan pencapaian kesetaraan gender tersebut,” pungkas Yohana. (Ainur)

Artikulli paraprakDPRD Bolmut Berharap UAN Jangan Hanya Sekedar Lulus 100 Persen
Artikulli tjetërKementerian PPPA Akan Bentuk Satgas Penanganan Masalah Perempuan dan Anak

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.