Beranda Berita Utama Adipura 2016, Camat Lurah Kades Lebih Perhatikan Kebersihan

Adipura 2016, Camat Lurah Kades Lebih Perhatikan Kebersihan

221
0
Assisten I, Nasrun Gilalom

KotamobaguOnline.com–Assisten I  Pemerintahan Kotamobagu, Nasrun Gilalom menegaskan jelang penilaian Adipura tahap satu tahun 2016 ini, pemerintah kecamatan hingga kelurahan dan desa harus lebih perhatian lagi dengan kebersihan.

“Kepada Camat, Lurah dan Kepala desa se Kotamobagu diminta agar lebih maksimal lagi masalah kebersihan. Karena sampai saat ini saya lihat masih mengabaikan kebersihan lingkungan tak heran masih banyak beberapa titik di Kotamobagu masih terlihat kotor,” katanya Kamis (3/3/16).

Ditambahkannya, kebersihan lingkungan merupakan hal yang wajib apalagi saat penilaian Adipura ini, Setiap wilayah harus  bersih. sehingga diharapkan aparat pemerintah di kecamatan, kelurahan dan desa jangan hanya kata siap saja. Tapi pelaksanaannya yang perlu dibuktikan. “Jadi jangan hanya masuk telinga kanan dan keluar telinga kiri. harus kerjakan,” tandasnya.

Dikatakannya, selain camat lurah dan kepala desa, kebersihan ini juga harus menjadi perhatian seluruh para pimpinan SKPD untuk selalu bertanggung jawab di wilayah sekita SKPD masing-masing.

“Mulai pengomposan, pemilahan sampah setiap wilayah harus saling koordinasi istansi terkait seperti BP4K dan BLH serta dinas tata kota,” imbuhnya.

Nasrun mengimbau, seluruh ASN agar supaya selalu menanamkan rasa memiliki akan daerah ini. Adipura bukanlah target, akan tetapi bagaimana slogan daerah kita yakni lipu modarit dan lipu mosehat bisa berjalan dengan baik.

Ditambahkannya pemerintah terus berupaya dalam menangani persoalan sampah diberbagai wilayah sampai pada Tempat Pembuangan Akhir (TPA). (sam)

Artikulli paraprakPemkot Terus Matangkan Pemerintah Desa Penerima DD
Artikulli tjetërTiga Kepala Desa Di Kabupaten Boltim Resmi Diganti

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.