Beranda Berita Utama Warga Tionghoa Di Kotamobagu Rayakan Imlek Begitu Meriah

Warga Tionghoa Di Kotamobagu Rayakan Imlek Begitu Meriah

321
0
ilustrasi

KOTAMOBAGUONLINE, Kotamobagu –Meski Terbilang kota kecil disuduk Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Kota Kotamobagu rupanya tak ketinggalan dengan kemeriahan perayaan Tahun Baru Imlek ke-2567 di tahun Shio Monyet Api, yang jatuh pada Senin (8/2/16) ini.  Masyarakat Tionghoa di Kota ini merayakannya dengan begitu meriah .

Seperti terlihat di Klenteng Thian Shang Shen Mu Khung yang terletak di kelurahan Mongkonai Kecamatan Kotamobagu Barat. Suasananya begitu ramai, warga Tionghoa ini terlihat begitu khusunya memanjatkan doa.

Menariknya, Di Klenteng itu bukan hanya dipenuhi warga Tionghoa yang ada di Kotamobagu saja, Akan tetapi juga menjadi moment bagi warga yang lain untuk berfoto dan berwisata menyaksikan keunikan yang ada di klenteng tersebut.

Seperti yang terucap oleh salah satu warga, sebut saja  Galang Fransisco, Ia mengaku datang dari Minahasa Utara hanya untuk melihat kemeriahan tahun baru Imlek di Kotamobagu.

“Terus terang saya jauh-jauh kesini hanya untuk melihat langsung perayaan imlek di Kotamobagu terutama ingin melihat dari dekat tata cara warga tionghoa beribadah, saya juga bangga karena kerukunaan antar umat beragama di Kotamobagu begitu bagus ini terasa pada perayaan tahun baru Cina ini.

Sementara, selain kemeriahan di Klenteng, Tahun Baru Imlek ini juga disambut dengan pesta kembang api oleh warga Tionghoa yang ada di Kotamobagu pada malam harinya.

Mereka berharap Tahun Baru Imlek yang dilaksanakan pada tahun Shio Moyet Api ini, bisa dijadikan sebagai ajang untuk meningkatkan kecerdasan kreatifitas terutama dibidang ekonomi sebagaimana filosofi monyet
merupakan binatang yang pintar. (Sam)

Artikulli paraprakPemkab Boltim Siapkan 7,8 Miliar Untuk Gaji 13 Dan 14
Artikulli tjetërDinilai Berprestasi Pengelolaan Keuangan, Kotamobagu Dapat Suntikan 5 Miliar dari Pusat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.