Beranda Kotamobagu Sambut HSN, Pemko Kotamobagu Siapkan Berbagai Kegiatan

Sambut HSN, Pemko Kotamobagu Siapkan Berbagai Kegiatan

240
0
Tahlis Galang SIP MM

KOTAMOBAGUONLINE, Kotamobagu – Sekretaris Kotamobagu Tahlis Galang SIP,MM mengatakan Pemerintah Kota Kotamobagu telah menyiapkan berbagai kegiatan untuk menyambut Hari Sampah Nasional (HSN), yang jatuh pada tanggal 21 Februari tahun ini.

“Memang akan ada kegiatan khusus untuk menyambut Hari Sampah Nasional,” ujar Tahlis belum lama ini.

Dijelaskan Tahlis, untuk teknis kegiatan, dirinya telah dihubungi oleh Dinas Tata Kota dan Badan Lingkungan Hidup Kotamobagu untuk membicarakan terkait Hari Sampah Nasional, tetapi tertunda karena ada kegiatan lain yang harus menyita waktu pemerintah kota.

“Yang jelas akan ada kegiatan. Karena selama ini Pemkot walaupun tanpa ada peringatan Hari Sampah Nasional, selalu mengagendakan Kerja bakti rutin. Apalagi pada momen khusus seperti itu,” pungkas Tahlis.

Dia menambahkan untuk kegiatan akan dilibatkan semua ASN yang ada di jajaran pemerintah Kota Kotamobagu. “Nanti kita akan lihat seperti apa kegiatannya namun yang pasti akan melibatkan semua ASN agar supaya lebih ramai,”terangnya. (Sam)

Artikulli paraprakGuru Olahraga Dan Konseling Se-Kotamobagu Didata Kembali
Artikulli tjetërWalikota Tatong Bara Bersama Wartawan Kunjungi Panti Asuhan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.