Beranda Berita Utama Sanitasi Pemukiman Mulai Digalakan Pemko Kotamobagu

Sanitasi Pemukiman Mulai Digalakan Pemko Kotamobagu

371
0
ilustrasi

KOTAMOBAGU ONLINE — Program Nasional tentang Pembangunan penyediaan layanan Sanitasi Pemukiman agar bisa mencegah manusia bersentuhan langsung dengan kotoran dan bahan buangan berbahaya lainnya demi menjaga dan meningkatkan kesehatan manusia. rupanya mulai digalakan Pemerintah kota Kotamobagu di tahun 2016 ini.

Ini terlihat saat dilakukannya rapat perdana yang dilaksanakan Selasa (2/2), oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) yang membahas tentang langkah dan kebijakan yang strategis serta program yang tepat untuk dilaksanakan disetiap desa dan kelurahan yang ada di Kotamobagu.

Hadir dalam pertemuan tersebut, sejumlah kepala SKPD yang terkait serta Kepala Desa dan Keluarahan yang ada di Kotamobagu.

Pelakasana tugas (Plt) Bappeda Tahlis Gallang mengatakan, rapat ini guna memberikan arahan yang baik dan strategis tentang penerapan sanitasi di Kotamobagu.

“Ini rapat pertama untuk meminta masukan sekaligus menetapkan strategis ke depan,” kata Tahlis.

Tahlis menambahkan, perencanaan ini juga, nantinya akan menyiapkan rumusan kebijakan, strategi dan program untuk peningkatan kualitas pelayanan sanitasi.

Dijelaskannya juga, untuk Pembangunan sanitasi pemukiman di Kotamobagu, pemerintah daerah akan terus melakukan koordinasi dengan pemerintah pusat guna memberikan rekomendasi yang strategis untuk menyusun program jangka panjang, menengah, dan tahunan.

“Ini nantinya akan menjadi dokumen yang terintegrasi dengan dokumen RPJMD, RTRW dan RPIJM. Menjadi dokumen sumber acuan utama bagi pembangunan sanitasi sejalan dengan RPJMD yang ada,” tambahnya.

Sementara dalam pembangunan sanitasi pemukiman ini lanjut Tahlis akan diarahkan pada tiga sasaran, yakni Air Limbah Domestik seperti perilaku buang air besar disembarangan tempat, Persampahan yakni pengurangan timbunan sampah dari sumbernya dan penanganan sampah yang ramah lingkungan serta Drainase yaitu pengurangan genangan air.

“ Yang terakhir Perilaku Hidup Bersih Sehat. Karena Dengan perilaku hidup bersih sehat tingkat kesehatan di Kotamobagu dapat meningkat.

(Sam)

 

Artikulli paraprakDi Kotamobagu Kematian Ibu Hamil Sebanyak 8 Kasus
Artikulli tjetërDugaan Penggunaan ADD Tak Jelas, Pemda Diingatkan Teliti Periksa Laporan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.