KOTAMOBAGU ONLINE – Selama musim hujan, serangan batuk kerap melanda seseorang. Jika sudah ada tanda-tandanya, coba bikin sendiri tiga obat pereda batuk di rumah sebagai berikut.
Air garam
Ambil sejumput garam, lalu aduk dengan air hangat. Setelah itu minumlah perlahan-lahan, meski rasanya asin. Obat alami ini ternyata dapat meredakan tenggorokan gatal, karena sifat anti-inflamasi yang dikandung oleh garam.
Teh jahe
Jahe geprek yang dicampurkan ke dalam teh hangat juga dapat meredakan batuk dalam waktu singkat. Ini disebabkan oleh kandungan anti-inflamasi dari rempah jahe yang dapat mengurangi peradangan.
Sayur dan buah
Perbanyak makan sayuran dan buah-buahan, terutama yang mengandung kaya vitamin C. Makanan ini sangat dibutuhkan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang membuat Anda sembuh lebih cepat. Demikian dilansir Timesofindia, Kamis (7/1/2016). (okzn)