Beranda Bolmut 2016 Pemkab Dan DPRD Bolmut Diminta Bersinergi Membangun Daerah

2016 Pemkab Dan DPRD Bolmut Diminta Bersinergi Membangun Daerah

311
0
potensi pertambangan yang ada di bolmut

KOTAMOBAGU ONLINE, Bolmut– Ditahun tahun 2016 ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) diminta agar bersinergi dalam membangunnnnnnnnn kabupaten Bolmut menjadi lebih baik.

Hal ini disampaikan ketua Badan Kordinasi Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Bolmut Djunaidi Harundja. Menurutnya, sinergitas Pemkab maupun Dekab dituntut agar benar- benar serius melakukan pembangunan di Bolmut baik pembangunan infrastruktur maupun program-program kerakyatan lainnya.

“Perlu berkaca pada 2015 demi kemajuan daerah. Apalagi tahun sebelumnya banyak program yang belum terlaksana. Masyarakat meminta keseriusan eksekutif dan legialatif agar selalu bersinergi dalam mengedepankan kepentingan masyarakat Bolmut,” harap Harundja.

Ketua Dekab Bolmut Karel Bangko SH berjanji akan terus melakukan pengawalan dan pengawasan terhadap pembangunan Bolmut. Menurutnya, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2016 tinggal menunggu realisasi.

“DPRD telah melakukan pengesahan APBD 2016 sejak Desember yang lalu tentunya dengan program dan kegiatan yang dinilai sangat pro rakyat. Terbukti besarnya belanja daerah pada pekerjaan fisik seperti jalan perkebunan, jalan desa maupun irigasi. Semuanya itu dengan indikator, agar masyarakat dapat merasakan pembangunan secara merata diseluruh kecamatan,” ujar politisi senior partai Golkar itu.

Bupati Bolmut Drs Hi Depri Pontoh saat dimintai tanggapan mengatakan, Pemerintah telah berupaya melakukan pembangunan disegala bidang dan merata seluruh kecamatan di Bolmut, dengan melihat potensi dan kebutuhan masyarakat. Dicontohkannya seperti Kecamatan Bintauna dan Sangkub, Pemerintah lebih memfokuskan pada pembangunan sector pertanian. Lain halnya di Kecamatan Pinogaluman yang merupakan kawasan perikanan.

“Untuk Pinogaluman, pemerintah telah berupaya melakukan pengembangan pertanian dengan melihat potensi wilayah dan kebutuhan masyarakat nelayan. Banyak program dan bantuan kelautan yang nantinya akan disalurkan disana,” tutup Pontoh.(frian eyato)

Artikulli paraprakPekerjaan Empat Jembatan di Bolmut Tidak Tuntas
Artikulli tjetërPemerintah Kotamobagu Bagikan Kamus Bahasa Mongondow Ke Semua SD

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.