Beranda Berita Utama Pjs Bupati Bolsel Dijabat Putri Asli Bolmong Raya

Pjs Bupati Bolsel Dijabat Putri Asli Bolmong Raya

391
0
dr Bahagia Rezeki Mokoagow

KOTAMOBAGU ONLINE,Bolsel – Sebahagian besar warga Bolmong Raya pasti sudah mengenal dengan sosok perempuan yang satu ini. dia adalah dr Bahagia Mokoagow. Putri asli daerah yang saat ini dipercayakan sebagai Kepala Biro Kesra Pemprov Sulut, dikabarkan akan dilantik sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Bupati di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, (Bolsel).

Dari informasi yang didapati, pelantikan dr Bahagia Mokoagaw akan digelar Rabu (16/12/2015) hari ini. seperti yang dikatakan oleh Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Setdaprov Sulut, DR Jemmy Kumendong MSi, sebagaimana dikutip dari salah satu media online regional. Selasa (15/12/2015) kemarin.

Pengisian Penjabat Bupati Bolsel sendiri, sesuai dengan surat keputusan Mendagri bernomor 131.71-6142 tentang pengangkatan Penjabat Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan Provinsi Sulawesi Utara.

Dimana disebutkan Pejabat Bupati Bolsel akan diisi oleh Kepala Biro Kesra Pemprov Sulut, yang juga merupakan putri asli dari wilayah Bolaang Mongondow Raya dan juga pernah menjabat sebagai Direktur Utama Rumah Sakit Daerah (RSD) Ratumbuysang yakni dr Bahagia Mokoagow.

Hingga berita ini di turunkan, dr Bahagia Mokoagow sendiri belum bisa dihubungi Kotamobagu Online, namun diketahui, prosesi pelantikan pejabat Bupati tersebut, akan dilakukan langsung oleh Penjabat Gubernur Sulawesi Utara, DR Soni Sumarsono, Graha Gubernuran Bumi Beringin sekitar pukul 09.30 WITA.

Sementara pengisian pejabat sementara Bupati Bolsel oleh dr bahagia Mokoagow, terjadi disebapkan adanya kekosongan pasca pemilihan Bupati yang berlangsung pada tanggal 9 Desember 2015 lalu. (Samsu Melangi)

Artikulli paraprak2015 Kuota E-KTP Bolmong 170 Ribu
Artikulli tjetërPT Tirta Dhea Addonic Pratama Tak Mampu Selesaikan MRBM Di 2015 Ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.