KOTAMOBAGU ONLINE, Boltim – KPU (Komisi Pemilihan Umum) Boltim mulai laksankan Rapat Pleno dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara tingkat kabupaten pemilhan Gubernur dan Wakilb Gubernur Sulut serta Bupati dan Wakil Bupati Boltim, Rabu(16/12/2015).
Pelaksanaan Pleno dan Rekapitulasi Perhitungan Suara tersebut bertempat di aula Kantor Kecamatan Tutuyan, yang dipimpin langsung oleh Ketua KPU, Awaludsin Umbola, bersama anggota komisioner lainya dengan diikuti oleh Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Boltim serta dihadiri oleh para saksi masing – masing calon Gubernur dan Bupati dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Ketua KPU Boltim, Awaluddin Umbola mengatakan pleno dan rekapitulasi tahapan Kabupaten yang digelar, pihaknya menargetkan perhitungan surat suara akan berlangsung hingga hari Jumat,(18/12/2015).
“Kami optimis pelaksanaan pleno dan rekapitulasi dalam target tiga hari ini,” singkat awaluddin saat di konfirmasi wartawan Kotamobagu Online.
Ditambahkannya, dengan adanya jadwal yang ditetapkan, tidak ada kendala dalam pelaksanaan, “Harapannya tahapan pleno KPU berjalan lancar, tanpa ada kendala atau kejadian yang tidak diinginkan,” ujarnya.
Sementara itu, terpantau pengamanan dalam pelaksanaan pleno tingkat Kabupaten diperketat oleh tim gabungan Polres Bolmong dengan dilengkapi persenjataan. (Ryan Mokodompit)