Beranda Nasional Megawati Singgung Mental Masyarakat Saat Jadi Jurkam Olly – Steven

Megawati Singgung Mental Masyarakat Saat Jadi Jurkam Olly – Steven

478
0
Megawati Soekarnoputri saat jadi Jurkam Olly Dondokambey - Steven Kandouw di Sulut (Foto : kompas.com)

KOTAMOBAGU ONLINEKetua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengaku selalu ingin berkeliling Indonesia untuk mengetahui dan menyapa rakyat. Dia yakin, rakyat Indonesia di pulau terpencil sekalipun banyak yang pintar-pintar.

Megawati mengisahkan tentang ayahnya, Soekarno yang rela meninggalkan keluarga demi keliling Indonesia Timur. Menurut dia, Bung Karno ingin melihat langsung kondisi rakyatnya.

“Saya sangatlah yakin kenapa Bung Karno selalu mau tahu rakyatnya. Dia tahu rakyat Indonesia pintar-pintar, hanya saja dijajah Belanda 350 tahun tidak diberi ruang dan kesempatan,” kata Megawati saat jadi jurkam Cagub Sulut Olly Dondokambey di Pulau Sangihe, Sulut, Jumat (27/11).

Karena zaman jajahan itulah maka rakyat Indonesia menurut dia selalu merasa bodoh dan miskin. Padahal dia yakin jika rakyat Indonesia pintar.

“Ya kita miskin, kita bodoh, kita enggak punya apa-apa. Itu berarti masih punya mental budak. Apa-apa diam, tidak disuruh tidak jalan, lalu jadi pemalas. Mau jadi budak?” kata Megawati.

Mega mengatakan, yang menjadi persoalan utama bangsa saat ini mengubah mental manusianya. Hal itu harus dilakukan mulai dari diri sendiri.

Nasibmu ada di tanganmu kalau mau maju majulah kalau mau mundur mundurlah. Pikiran kita harus diubah,” terang Megawati

Sumber : (merdeka.com)

Artikulli paraprakUssy Lebih Waspada Usai Anaknya Diakui Orang Lain
Artikulli tjetërTips Agar Kecantikan Kulit Tetap Terjaga Saat Travelling

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.