Beranda Advertorial Walikota Ir Hj Tatong Bara Irup HUT KK

Walikota Ir Hj Tatong Bara Irup HUT KK

275
0
Walikota Ir Hj Tatong Bara, saat menjadi Inspektur Upasacara

Kotamobaguonline.com, KOTAMOBAGU – Selasa (23/05/2017), Pemerintah Kota (Pemkot) Kota Kotamobagu (KK), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dan Masyarakat Kota Kotamobagu, memperingati Hari Ulang Tahun (Hut) Kota Kotamobagu yang ke-10, dengan menggelar upacara pengibaran bendera merah putim di alun-alun Boki Hontinimbang Kotamobagu.

Dalam upacara tersebut, Walikota Ir Hj Tatong Bara, bertindak sebagai Inspektur upacara, sementara Komandan upacara dipimpin langsung oleh Kasat Pol-PP Sahaya Mokoginta SSTP dan Peserta upacara terdiri dari Anggota TNI/Polri, Satpol-PP dan Damkar, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Kota Kotamobagu.

Upacara tersebut juga, turut dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Bolmong, pejabat Pemprov Sulut, Anggota DPRD Provinsi Sulut, Forkominda, Kepala SKPD, BUMD, ASN, Siswa dan Masyarakat dari berbagai etnis yakni, Mongondow, Sangihe Talaud, Bali, Jawa dan Tionghoa.

Dalam sambutannya, Walikota mengatakan, Hut Kota Kotamobagu ke-10 merupakan momentum bagi pemerintah dan masyarakat untuk memaknai perjalanan daerah Kota Kotambagu.

“Pelaksanaan HUT ini tidak lepas dari peran serta dari seluruh elemen pemerintah maupun masyarakat Kotamobagu. Sehingga itu, mari kita selalu menjaga, dan memajukan daerah ini sebagai tempat tinggal yang layak dan penuh kebahagiaan,” kata Tatong.

Lanjut Tatong, memasuki usia 10 tahun, Pemkot terus mendorong dan meningkatkan kinerja untuk pembangunan dan pelayanan yang merata.

“Semua aspek yang berkaitan dengan pembangunan maupun kesejahteraan masayrakat adalah tanggung jawab kita. Sehingga, apa yang kita upayakan dan kita ikhtiarkan selama ini, dapat terlaksana dengan baik dan menyeluruh agar masyarakat dapat merasakan perubahan yang nyata di daerah ini,” ujar Tatong.

Usai upacara penaikan bendera, Walikota langsung menggelar pertunjukan dengan memainkan alat musik Kolintang, juga menjadi Dirjen dalam pertunjukan tersebut. Berbagai kegiatan seni dan budaya juga ditampilkan dalam pelaksanaan upacara HUT Kota Kotamobagu tersebut.

(Kifly/Adv)

Artikulli paraprakDanDes Bolmong Segera Cair
Artikulli tjetërDPRD Bolmong Gelar Sidang Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.